PALEMBANG, PALPRES.COM – Penjabat (Pj) Walikota Palembang Ratu Dewa membagikan ribuan bingkisan sembako dan THR bagi tenaga Pegawai Harian Lepas (PHL) di Kota Palembang.
Ratu Dewa didampingi Penjabat (Pj) Sekda kota Palembang, Ir. H. Gunawan, M.TP, menyerahkan secara langsung bingkisan paket sembako sebanyak lebih dari 1.600 paket kepada para tenaga PHL (Pegawai Harian Lepas).
Para PHL ini berada di 3 Dinas yang berada di lingkungan Pemerintah kota Palembang, Jumat 05 April 2024.
Para tenaga PHL yang mendapat bantuan bingkisan sembako dan THR ini yakni Dinas PUPR kota Palembang, Dinas Perkimtan kota Palembang serta Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) kota Palembang.
BACA JUGA:Pemprov Sumsel Berkolaborasi dengan Pusri, Tuntaskan Program Prioritas di Sumsel
"Alhamdulillah syukur kita dapat menyerahkan langsung sembako serta oleh-oleh kepada para PHL.
Sembako dan Oleh-ole ini walaupun dengan nilai alakadarnya.
Untuk tenaga PHL di Dinas Perkimtan tadi ada lebih kurang 550an.
Sedangkan Dinas Lingkungan Hidup 1.100 lebih dan Dinas PUPR juga," terang Ratu Dewa.
Lebih lanjut Ratu Dewa menuturkan, para PHL yang mendapatkan bantuan bingkisan sembako dan THR ini merupakan garda terdepan.
Mereka adalah ujung tombak pemerintah Kota Palembang untuk mensukseskan program-program Pemerintah kota.
Khususnya yang berkaitan dengan wajah kota Palembang.