PALPRES.COM- Setelah sebelumnya sudah meminta kepada sang bunda agar diizinkan untuk bertemu kedua adiknya, akhirnya Laura Meizani alias Lolly bisa berkunjung ke rumah Nikita Mirzani.
Hal itu diketahui dalam sebuah video yang beredar di jagat media sosial yang menampilkan sosok Lolly yang diduga sedang berada di dalam rumah Nikita Mirzani.
Terlihat Lolly yang kala itu mengenakan baju kaos putih bergaris hitam dan celana pendek sedang duduk di Sofa yang diduga berada di kediaman Nikita Mirzani.
Video yang berdurasi 6 detik ini memperlihatkan Lolly yang sedang duduk sambil asyik dengan ponselnya.
BACA JUGA:Nikita Mirzani Putus dari Sekpri Prabowo, Akui Alami Kekerasan Mental dan Fisik dari Rizky Irmansyah
BACA JUGA:Keluar dari Rumah Mami Eda, Lolly Anak Nikita Mirzani Pamer Tempat Tinggal Baru
Terlihat sosok laki-laki paruh baya yang duduk di sisi lain ruangan dengan Lolly yang kemungkinan orang yang bekerja dirumah Nikita Willy.
Baik Nikita Mirzani maupun kedua putranya tak tampak terlihat pada menemui Lolly.
Meskipun begitu, banyak netizen yang senang dengan kedatangan Lolly ke rumah Nikita Mirzani.
Tak sedikit yang mendoakan agar ibu dan anak ini dapat segera berbaikan.
BACA JUGA:Bukan Isapan Jempol, Bunda Corla Benar-Benar Kembalikan Uang Rp100 Juta Pemberian Nikita Mirzani
BACA JUGA:Ini Alasan Antonio Dedola Kekasih Nikita Mirzani jadi Mualaf
Meskipun demikian, banyak juga netizen yang tidak menyangka jika Lolly akhirnya menemui ibunya setelah perseteruan keduanya beberapa waktu lalu.
"Dia masuk ke rumah miminya beneran ini gak mimpi kan aku liat ini," tulis salah satu netizen.
"MasyaAllah ikut seneng kalau udah d rumah mimi lagi ya. Jangan keluyuran lagi yah, Loly anteng-anteng ajah d rumah udah anggap kemaren itu mimpi buruk kamu," tambah netizen lainnya.