Duo Srikandi Sumsel Ini Resmi Dapat Surat Penugasan dari Hanura

Jumat 24-05-2024,20:18 WIB
Reporter : Sulis Utomo
Editor : Sulis Utomo

PALEMBANG, PALPRES.COM – Duo Srikandi Sumsel, Ir Holda MSi dan Meli Mustika SE MM, mendapat surat tugas dari DPP Partai Hanura.

Keduanya ditugaskan Hanura, untuk maju dalam kontestasi Pemilihan Gubenur dan Wakil Gubernur Sumsel 2024.

Selain pasangan Holda dan Meli Mustika, beberapa Bakal Calon Gubernur (Balongub) Sumsel lain juga mendapatkan surat penugasan yang sama dari DPP Hanura.

Balongub tersebut yakni Herman Deru, Mawardi Yahya, Heri Amalindo, dan Eddy Santana Putra.

Menurut Ketua DPD Partai Hanura Sumsel, Ahmad Al Azhar, semua Balongub Sumsel yang melamar ke partainya mendapatkan surat tugas untuk melakukan konsolidasi dengan partai politik lain.

"Iya, semua dapat rekomendasi dari TPPP Partai Hanura, " kata Ketua DPD Partai Hanura Sumsel Ahmad Al Azhar, Jumat 24 Mei 2024.

Menurut Azhar, surat penugasan yang diberikan DPP Partai Hanura, berisi instruksi kepada Balongub Sumsel bisa mencari partai koalisi lainnya.

Sehingga, mereka bisa memenuhi syarat minimal dukungan untuk mendaftar di KPU nanti yakni 15 kursi di DPRD Sumsel.

Mengingat, kata Azhar, Partai Hanura hanya memiliki 1 kursi di DPRD Sumsel hasil Pileg 2024.

Jika partai dan wakilnya sudah lengkap, menurut Azhar, maka Partai Hanura akan mengeluarkan rekomendasi resmi dalam bentuk form B1 KWK.

Dikatakan Azhar, survei pastinya menjadi indikator Partai Hanura dalam menentukan arah partai mendukung kandidat yang mana dalam Pilgub Sumsel 2024.

Azhar menekankan, intinya Balongub tersebut harus cukup tiket partainya dan harus sudah memiliki wakil.

Sementara itu Balongub Sumsel Holda, membenarkan jika dia dan  pasangannya Meli Mustika resmi surat penugasan dari  DPP Hanura.

Dijelaskan Holda, pihaknya mendapatkan rekomendasi dari Partai Hanura untuk menjalin komunikasi dan melakukan koalisi dengan partai lain.

Karena jika hanya satu partai, menurut Holda, tidak cukup untuk mengusung calon.

Kategori :