Shayne Pattynama Sebut Tanzania Lawan yang Pas Buat Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sabtu 01-06-2024,07:58 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

PALPRES.COM - Pemain Timnas Indonesia, Shayne Pattynama mengakui Tanzania lawan yang pas buat Timnas Indonesia jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 menghadapi Irak dan Filipina. 

Tim asal Afrika itu merupakan lawan yang kuat.

Timnas Indonesia akan menghadapi Tanzania dalam laga uji coba jelang melakoni babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Skuad Garuda akan menjamu Tanzania di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu 2 Juni 2024 pukul 16.00 WIB.

BACA JUGA:Tanzania Tanpa 12 Pemain Andalan Lawan Timnas Indonesia, Keuntungan Buat Skuad Garuda Hadapi Kualifikasi

BACA JUGA:Segini Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang Lawan Tanzania, Malaysia Tertinggal Jauh

Pertandingan ini hanya berselang empat hari sebelum Timnas Indonesia menjamu Irak dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

Duel kedua tim berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis 6 Juni 2024.

Lima hari setelahnya, Skuad Garuda akan menjamu Filipina di stadion yang sama. 

Timnas Indonesia hanya butuh satu kemenangan saja untuk memastikan diri lolos ke fase selanjutnya. 

BACA JUGA:Yance Sayuri: Mengapa Saya Selalu Cedera Tiap Kali Dipanggil Timnas Indonesia?

BACA JUGA:Emil Audero Tutup Pintu untuk Timnas Indonesia, Berat Lepas Kewarganegaraan Italia

Shayne Pattynama menilai Tanzania lawan yang tepat untuk uji kekuatan Timnas Indonesia sebelum menghadapi Irak dan Filipina. 

Dalam aspek kenegaraan, Shayne menyebut jika Tanzania merupakan negara yang indah, hal itu pun diimbangi dengan kekuatan tim sepakbola mereka.

Jika melihat peringkat FIFA, Tanzania memang lebih baik ketimbang Timnas Indonesia.

Kategori :