Citraland
Honda

LAGA PENENTU! Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Mampukah Tim Asuhan Shin Tae-yong Lolos Piala Dunia 2026?

LAGA PENENTU! Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Mampukah Tim Asuhan Shin Tae-yong Lolos Piala Dunia 2026?

Ilustrasi laga penentu Timnas Indonesia untuk lolos kualifikasi Piala Dunia 2026-Bola-

PALPRES.COM - Timnas Indonesia bakal bertanding dengan Arab Saudi dalam putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Laga penentu bagi Timnas Indonesia ini akan disiarkan langsung dari Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Selasa 19 November 2024.

Indonesia masih mempunyai kesempatan untuk lolos ke Piala Dunia 2026 asalkan jangan sampai kalah melawan Arab Saudi.

Di laga terakhirnya, Indonesia kalah dari Jepang dengan skor 0-4 pada Jumat 15 November 2024 lalu.

BACA JUGA:Permohonan Maaf BPIP Terkait Paskibraka Putri yang Lepas Hijab Saat Pengukuhan

BACA JUGA:Dahsyat! 6 Manfaat Air Cucian Beras, Bisa Memudarkan Bintik Hitam di Wajah

Hasil tersebut mempersempit peluang Indonesia untuk bisa lolos ke putaran keempat.

Namun demikian, kekalahan dari Jepang tak membat anak asuh Shin Tae-yong ini patah semangat untuk mengikuti laga berikutnya.

Hal senada diungkapkan oleh gelandang Timnas Indonesia Thom Haye, yang tidak ingin mengecilkan peluang Indonesia dan berharap akan meraih kemenangan di laga yang tersisa.

Menurutnya, Timnas Indonesia harus tetap kuat setelah kalah.

BACA JUGA:Harga Emas di Pegadaian 19 November 2024, Antam, UBS hingga Galeri 24 Menguat

BACA JUGA:Spanyol 3-2 Swiss: Penalti Zaragoza untuk Kemenangan Dramatis La Furia Roja

"Kami akan terus berusaha semaksimal mungkin untuk laga ini.

Peluang akan selalu ada dan kami akan fokus pada pertandingan," cetusnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: