Timnas Indonesia Kedatangan 2 Pemain Liga Top Eropa Jelang Lawan Filipina, Siapa Saja Mereka?

Jumat 07-06-2024,16:29 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Sementara Indonesia bisa saja tersingkir dari persaingan jika pada laga kontra Filipina kembali menelan kekalahan.

BACA JUGA:Pemain Timnas Indonesia Ini Sebut Shin Tae-yong Salah Menerapkan Strategi Saat Lawan Irak: Kami Menderita!

BACA JUGA:Ernando Ari Menangis Usai Bikin Blunder Saat Timnas Indonesia vs Irak, Shin Tae-yong Beri Hukuman Ini

Tak pelak, skuad asuhan Shin Tae-yong harus main habisan-habisan untuk bisa mengalahkan Filipina. 

Kabar gembira buat Timnas Indonesia. 

Dua pemain liga top Eropa gabung Skuad Garuda jelang lawan Filipina. 

Kualitas mereka sudah tidak perlu diragukan karena bermain di liga top Eropa.

Siapa saja mereka?

Kedua pemain keturunan grade A itu, yakni Calvin Verdonk dan Jay Idzes.

Nama terakhir sebetulnya sudah duduk di bangku cadangan saat Timnas Indonesia kalah 0-2 dari Irak pada Kamis, 6 Juni 2024.

Namun, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tidak memainkannya.

Pasalnya Jay Idzes baru beberapa jam tiba di Jakarta.

Tentulah ia masih lelah dan jetlag usai melakukan perjalanan jauh dari Italia.

Jay Idzes terlambat bergabung dengan Timnas Indonesia karena baru saja membantu klubnya, Venezia lolos ke Serie A musim depan. 

Dengan hadirnya Jay Idzes di lini belakang, maka Shin Tae-yong bisa memainkannya untuk menggantikan Jordi Amat yang harus absen di pertandingan kontra Filipina karena sanksi kartu merah.

Amunisi baru berikutnya adalah Calvin Verdonk. 

Kategori :