INTIP! Spesifikasi Lengkap Dari Mobil Toyota Raize yang Harganya Turun Jadi Rp200 Jutaan

Minggu 09-06-2024,17:05 WIB
Reporter : Try Dina
Editor : Try Dina

Interior Toyota Raize juga memiliki tampilan modern yang didominasi warna hitam.

Kenyamanan pengemudi pada Raize ditawarkan dengan desain konsol tengah yang sedikit maju ke depan sehingga dapat berfungsi sebagai sandaran tangan saat mengemudi. 

BACA JUGA:SIMAK! Spesifikasi Dari All New Toyota Agya, Mobil Imut dan Pas Buat Wanita Segala Usia

BACA JUGA:Simak Kelebihan dan Kekurangan Suzuki Shogun 125 SP, Bebek Super Legendaris di Indonesia

Selain itu, di bagian dashboard mobil terdapat berbagai fitur seperti AC digital dan head unit berukuran 9 inci yang mudah dioperasikan serta sudah terintegrasi dengan smartphone.

Setir kemudi Toyota Raize dilengkapi dengan beragam tombol seperti tombol audio, telepon, cruise control, hingga power mode. 

Setir kemudi tersebut juga dilapisi dengan bahan kulit berkualitas agar pengemudi tidak merasa licin ketika menggenggamnya.

Toyota Raize juga memiliki kapasitas penumpang yang cukup besar yaitu dapat menampung hingga lima orang. 

Baik pengemudi maupun penumpang depan dapat merasa nyaman berkat adanya arm rest di konsol tengah, serta side support pada sandaran jok kursi untuk menjaga agar tubuh tidak bergeser saat mobil melaju.

BACA JUGA:7 Mobil Seken Murah yang Diburu Para Kolektor, Dari Toyota Kijang Sampai Dengan Mitsubishi lencer

BACA JUGA:Vivo Y100 5G HP Tanpa Kekurangan Kecuali 1 Hal Ini, Apa Ya?

Antara kursi baris pertama dan kedua memiliki legroom yang cukup luas untuk penumpang belakang. 

Selain itu, kapasitas bagasi Toyota Raize juga cukup besar yaitu sekitar 360 liter sehingga dapat digunakan untuk menyimpan barang bawaan yang cukup banyak. 

Untuk memberikan kenyamanan dan keamanan, Toyota Raize dilengkapi dengan berbagai fitur canggih. 

Beberapa di antaranya seperti head unit dengan konektivitas smartphone, layar MID TFT berukuran 7 inci, auto headlamp, paddle shift, sistem AC otomatis, keyless, auto mirror, dan masih banyak lagi.

Selain itu, Raize juga dilengkapi dengan fitur keselamatan yang bernama Toyota Safety Sense (TSS). 

Kategori :