Hadir Diharga Rp 105 Jutaan, Simak Spesifikasi Dari Mobil Suzuki Ignis yang Miliki Bentuk Unik

Selasa 11-06-2024,19:09 WIB
Reporter : Try Dina
Editor : Try Dina

Mesin tersebut dapat mengeluarkan tenaga sebesar 85 hp pada putaran mesin 6.000 rpm dan torsi maksimal 113 Nm pada putaran 4.200 rpm. 

Tenaga mesin ini nantinya disalurkan ke dua pilihan transmisi, yaitu transmisi manual 5 percepatan dan AGS (Auto Gear Shift).

Sebagai informasi, transmisi AGS pada mobil ini sebenarnya adalah transmisi manual 5 percepatan yang disematkan kopling otomatis. 

Ini berbeda dengan transmisi otomatis konvensional yang masih mengandalkan torque conveter.

BACA JUGA:KENALAN YUK! Nissan Kicks e-Power, Mobil Listrik Tipe SUV dengan Teknologi Inovatif dan Tampilan yang Sporty

BACA JUGA:Yamaha Grand Filano Hybrid Connected Vs Vespa Primavera 150 I-Get, Mana yang lebih Menarik?

Transmisi AGS tersebut menggunakan mekanisme transmisi manual dengan dekrup dan kampas koplingnya, serta modul aktuator elektris.

Di sisi lain, Ignis terbaru sudah menggunakan dua suspensi yang handal dan mumpuni untuk dibawa berkendara dengan nyaman di setiap medan jalan. 

Pada bagian depan, disematkan suspensi MacPherson Strut with Coil Spring, serta Torsion Beam wih Coil Spring di bagian belakang.

Kedua tipe Suzuki Ignis terbaru memiliki desain eksterior yang berbeda. 

Pada tipe GL, belum dilengkapi fog lamp atau lampu kabut, roof rail untuk menaruh barang di atas, head lamp dengan projector LED, serta aksen kromnya minim.

BACA JUGA:Perbandingan Dari Hp Redmi 13 Vs Redmi 12, Mana yang Lebih Bagus?

BACA JUGA:GACOR BANGET! 5 HP Merek Hp yang Tahan Terendam Air, Bisa Dipakai Buat Ngonten Sambil Diving

Untuk Ignis terbaru tipe GX, eksteriornya sudah dilengkapi lampu kabut, roof rail, dan head lamp dengan projector LED. 

Selain itu, kedua tipe Ignis terbaru ini juga memiliki ukuran lebar yang berbeda.

Dari segi dimensi, Ignis terbaru tipe GL memiliki panjang 3.700 mm, lebar 1.660 mm, dan tinggi 1.595 mm, sedangkan tipe GX memiliki panjang 3.700 mm, lebar 1.690 mm, serta tinggi 1.595 mm.

Kategori :