Penjaga gawang Persebaya itu menunjukkan footwork yang buruk dalam proses gol kedua Irak.
Akibatnya, Indonesia menelan kekalahan 0-2 dari Singa Mesopotamia di matchday kelima Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Blunder tersebut merupakan problem lanjutan dari kiper Indonesia yang belum bermain di level tertinggi.
Meskipun Ernando memiliki shot-stopping mumpuni, tim kuat semacam Irak bisa mengeksploitasi saat ia menguasai bola di kaki.