Oleh karena itu, Shin Tae-yong tak menargetkan Skuad Garuda finis di urutan pertama atau kedua klasemen Grup pada putaran ketiga ini.
BACA JUGA:Ragnar Oratmangoen Boyong Keluarganya Pulang Kampung ke Maluku, Warga Setempat Heboh
BACA JUGA:Ternyata Ini Alasan Thom Haye Senang Pakai Sepatu Warna Hitam di Lapangan, Kayak Bapak-bapak!
Sebagai informasi, akan ada 18 tim yang akan berlaga di babak ketiga kualifikasi zona Asia nanti.
Tim-tim ini akan dibagi menjadi tiga grup besar yang berisi enam tim.
Dimana nantinya dua tim teratas dari setiap grup otomatis lolos ke Piala Dunia 2026.
Sementara peringkat 3 dan 4 akan melanjutkan perjuangan di putaran keempat.
BACA JUGA:Setelah Calvin Verdonk, Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Masih Akan Bertambah
Karena lawan-lawan yang akan dihadapi cukup berat, maka andai gagal menjadi juara dan runner-up grup di putaran ketiga, Timnas Indonesia masih memiliki kesempatan lolos apabila berhasil finis di posisi ketiga atau keempat klasemen grup.
Di putaran keempat, tim-tim yang berlaga akan memperebutkan dua tiket otomatis ke Piala Dunia 2026.
Sementara satu tiket lagi akan diperebutkan melalui jalur playoff.
“Faktanya, peringkat FIFA Indonesia adalah yang terendah di antara 18 negara yang lolos ke babak ke-3 kualifikasi.
BACA JUGA:Justin Hubner Sindir Pemain Keturunan yang Dulu Tolak Timnas Indonesia, Lucu!
BACA JUGA:Media Vietnam Prediksi Timnas Indonesia Bakal Gagal ke Piala Dunia, Ini Alasannya
Anda harus berharap keberuntungan untuk bisa melaju ke putaran final Piala Dunia," ujar Shin Tae-yong, seperti dikutip dari Yonhap, pada Minggu 16 Juni 2024.