WASHINGTON, PALPRES.COM – Akhirnya Joe Biden mundur dari pencalonannya sebagai Presiden Amerika Serikat.
Kandidat Partai Demokrat menyatakan diri mundur dari pencalonannya, beberapa hari setelah dia diagnose positif Covid-19.
Joe Biden menyatakan pengunduran dirinya, melalui postingan di laman media sosial X nya, Minggu 21 Juli 2024, waktu setempat.
Selanjutnya, Joe Biden menyatakan dukungannya kepada Wakil Presiden Kemala Harris untuk maju dalam kontestasi Pemilihan Presiden AS, November mendatang.
BACA JUGA:Wajib Tahu! Begini Cara Daftar DTKS Untuk Bisa Dapat Bansos BPNT 2024 dan BLT Lainnya Dari Kemensos
Joe Biden juga mengajak seluruh komponen Partai Demokrat untuk bersatu, mengalahkan kandidat Partai Republik, Donald Trump.
Dalam postingannya, Joe Biden mengakui awalnya dia berniat kembali maju dalam Pilpres AS.
Namun dengan alasan demi kepentingan terbaik partai dan negara, Joe Biden memilih mundur dan fokus pada memenuhi tugasnyasebagai Presiden selama sisa masa jabatan.
Sementara Wakil Presiden Kemala Harris, menyatakan menerima dukungan Joe Biden untuk maju sebagai calon Presiden AS.
BACA JUGA:Resmi! Partai Demokrat Dukung Joncik Muhammad - Arifa'i
BACA JUGA:1 Agustus 2024 Nanti, Ratu Dewa Efektif Pensiun dari ASN, Ini Jadwal Pilkada 2024 di Palembang
Kemala Harris memuji pencapaian Biden ketika dia menerima dukungannya.
Dukungan juga diberikan oleh Bill serta Hillary Clinton, mantan presiden Barack Obama belum melakukannya.
“Atas nama rakyat Amerika, saya berterima kasih kepada Joe Biden atas kepemimpinannya yang luar biasa sebagai Presiden Amerika Serikat dan atas pengabdiannya selama puluhan tahun kepada negara kita,” demikian pernyataan Harris.