Untuk pamor perkutut banyu mili ini berhubungan erat dengan rezeki sesuai dengan namanya.
Bagi yang memelihara perkutut ini konon katanya rezekinya mengalir terus tanpa berhenti seperti mata air.
Perkutut jenis ini juga diyakini memiliki tuah mendatangkan rezeki.
Perkutut ini memberikan pesan kepada pemiliknya untuk belajar hidup seperti air, yang selalu mengalir dari tempat tinggi ke tempat yang lebih rendah.
Hal ini memberikan pelajaran kepada manusia agar selalu bersikap rendah hati kepada sesama.
Air juga sangat berguna bagi kelangsungan makhluk hidup yang ada di bawahnya, maka ia akan menjadi pelayan bagi orang-orang yang membutuhkan di sekitarnya.
5. Majapahit
Burung perkutut ini memiliki ciri garis lurik di leher yang menyambung tanpa putus.
Garis tersebut terlihat jelas dari kepala sampai ekor.
Warna atau ules burung Perkutut Majapahit berwarna kehijauan yang melambangkan keteduhan dan kemakmuran.
Perkutut ini mitosnya mampu mendatangkan kekayaan dan rezeki bagi pemiliknya.
BACA JUGA:7 Jenis Penyakit yang Sering Menyerang Perkutut dan Cara Mengobatinya
Menurut sumber dari sejarah burung perkutut ini merupakan jelmaan darah biru dari seorang pangeran yang bernama Joko Mangu, yang telah menjelma menjadi sosok burung perkutut.
Selain mendatangkan rezeki, kabarnya tuah perkutut Majapahit mampu mendatangkan aura positif, memberikan kedamaian serta ketenangan hati bagi pemiliknya.