PALPRES.COM- Serial penuh aksi dan konspirasi 'Red Swan' telah menayangkan seluruh episodenya secara eksklusif di Disney+ Hotstar.
Serial 'Red Swan' mengisahkan seorang Duta Persahabatan bernama Oh Wansoo (Kim Haneul) yang harus berhadapan dengan politik keluarga konglomerat, Hwain Group.
Di tengah konflik perselingkuhan suaminya, kesetiaan Oh Wansoo yang masih berusaha mempertahankan pernikahannya pun diuji dengan hadirnya pengawal baru, yaitu Seo Doyoon (Jung Jihoon).
Sebagai pengawal, ia bertugas untuk melindungi Oh Wansoo dari berbagai situasi yang mengancam nyawanya.
BACA JUGA:Inilah 9 Tanda Cewek Red Flag Dalam Hubungan Asmara, Cowok Wajib Tahu!
BACA JUGA:Weekend Telah Tiba! Ini Rekomendasi Film dan Serial yang Wajib di Tonton
Keduanya kerap menampilkan adegan romantis di tengah adegan penuh aksi yang menegangkan.
Kisah Oh Wansoo dengan pengawal misteriusnya pun mampu membawa jalan cerita menjadi semakin menarik dan menyentuh.
Simak lima adegan romantis Jung Jihoon dan Kim Haneul dalam serial 'Red Swan'!
1. Seo Doyoon berjanji akan selalu melindungi Oh Wansoo (Episode 2 & 3)
BACA JUGA:Penggemar Serial ‘The Bear’ di Indonesia Rayakan Perilisan Musim ke-3 dengan Acara Spesial
BACA JUGA:Trailer Serial Marvel Terbaru ‘Agatha All Along’ Sudah Rilis, Cek Jadwal Penayangannya
Pada awalnya Oh Wansoo merasa tidak percaya dan tidak nyaman ketika Seo Doyoon baru bergabung dengan Hwain Group untuk menjadi pengawalnya.
Namun, Seo Doyoon tetap berusaha menjalankan tugasnya dengan baik.
Ia pun merasakan sesuatu yang janggal dengan Hwain Group dan berusaha meyakinkan mengapa ia harus melindungi Oh Wansoo.