PALPRES.COM - Dalam dunia gemstone dan batu akik, kepercayaan akan kekuatan mistis yang terkandung dalam batu-batu tertentu telah menjadi bagian dari budaya dan tradisi di berbagai belahan dunia.
Di antara ratusan jenis batu akik yang ada, ada empat yang secara khusus dianggap memiliki energi tinggi dan dihargai sebagai pembawa keberuntungan yang luar biasa.
Dengan kepopulerannya yang tak terbantahkan, empat jenis batu akik paling sakti di dunia ini telah lama menjadi incaran para kolektor.
Seperti yang kita ketahui, batu akik adalah batu-batu permata yang dipercaya memiliki kekuatan spiritual atau mistis yang luar biasa.
BACA JUGA:Konon Batu Akik Ini Bisa Jadi Pagar Gaib, Kira-kira Apa ya? yuk Simak Ulasan Selengkapnya
Kepercayaan akan kekuatan mistis ini dapat berasal dari berbagai budaya dan tradisi di seluruh dunia.
Orang-orang yang percaya pada keberadaan energi gaib atau kekuatan alam tertentu sering mencari dan menghargai batu akik mistis ini sebagai sarana untuk mendapatkan perlindungan, keberuntungan, kesejahteraan, atau bahkan untuk keperluan spiritual dan pengobatan.
Daripada penasaran, berikut adalah 4 jenis batu akik yang dipercaya memiliki kekuatan energi yang tinggi, diantaranya:
1. Batu Giok
Batu giok, yang sering dikaitkan dengan keberuntungan dan keselamatan, merupakan salah satu yang paling dihormati di dunia batu akik.
Dipercaya dapat memudahkan rezeki, meningkatkan kesehatan, dan memberikan keberuntungan dalam segala hal bagi pemiliknya.
Kekuatannya dalam menaikkan hoki membuatnya menjadi incaran banyak kolektor.