Harga Mahal, Inter Beralih Mengincar Pemain Berbakat Barcelona dan Talleres, Siapa Saja?

Rabu 14-08-2024,19:56 WIB
Reporter : Agus Pongki
Editor : Agus Pongki

PALPRES.COM - Harga mahal sepertinya jadi kendala Inter untuk melengkapi skuad, mereka pun mencoba untuk mendatangkan pemain berbakat dari Barcelona dan Talleres, Siapa Saja?

Pelatih Simone Inzaghi menegaskan bahwa ia berharap para petinggi klub dapat mendatangkan pemain bertahan baru sebelum tenggat waktu yang ditentukan. 

Menurut laporan, beberapa pemain lain yang jad incaran Inter memiliki harga yang cukup tinggi, hal ini membuat Manajemen beralih untuk mengincar dua pemain berbakat lainnya, Tomas Palacios dan Mikayil Faye.

Mantan pemain ini membintangi Independiente Rivadavia, namun kartunya menjadi milik Talleres. 

BACA JUGA:Shin Tae-yong Bakal Bahagia, Maarten Paes Resmi Perkuat Timnas Indonesia pada 18 Agustus 2024?

BACA JUGA:Piala Super UEFA 2024: Real Madrid vs Atalanta Preview, Prediksi dan Susunan Pemain, Debut Mbappe!

Dia telah menjadi pemain reguler dalam dua musim terakhir dan telah membuat 24 penampilan di berbagai kompetisi domestik. 

Dia telah bermain tiga kali bersama Argentina U-20.

Baik Palacios maupun Faye menggunakan kaki kiri, dan itulah yang dicari oleh Inter, karena sang pemain baru akan menggantikan posisi Alessandro Bastoni. 

Pemain asal Senegal berusia 20 tahun ini bergabung dengan Barcelona dari NK Kustosija dengan nilai transfer sebesar €1.5 juta pada bulan Juli 2023. 

BACA JUGA:Bonus Emas Rp6 Miliar Buat Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah, Sepakat Gunakan untuk Hal Bermanfaat

BACA JUGA:Bernard van Aert Atlet Balap Sepeda Pertama Indonesia, Berlaga di Ajang Olimpiade Paris 2024

Dia bermain dengan tim kedua mereka musim lalu, mencetak 4 gol dalam 33 pertandingan dan telah melakukan debut bersama Senegal.

Sang pelatih berbicara kepada media pada hari Selasa.

Inter kekurangan satu pemain bertahan karena cederanya Tajon Buchanan. 

Kategori :