Proyek ini bakal mempercepat konektivitas antara Sumatera Selatan dengan Provinsi Jambi.
BACA JUGA:Harga Emas Antam dan UBS di Pegadaian Hari Ini 15 Agustus 2024 Kompak Turun
Interchange di Muaro Bapo, Kabupaten Muaro Jambi ini hampir selesai dibangun dan dirancang untuk meningkatkan kelancaran lalulintas serta mengurangi risiko kecelakaan.
Namun demikian, sejumlah ruas jalan seperti yang menghubungkan Simpang Nes dan Pijon juga masih dalam tahap pembangunan.
Ruas ini termasuk pembangunan jalan layang yang akan melintasi jalan nasional, menambah tantangan teknis dalam proyek.
Dengan selesainya proyek ini diharap bakal ada peningkatan konektivitas dan efisiensi transportasi di seluruh Pulau Sumatera.
Menariknya, jalan tol sepanjang 169,9 kilometer ini bakal menghubungkan kota-kota besar serta membuka peluang perdagangan dan mobilitas yang lebih cepat.
Dengan melakukan pengoperasian ruas jalan ini, tentunya menjadi langkah penting dalam pembangunan infrastruktur di Indonesia.
Demikian informasi mengenai proyek jalan tol penghubung Sumatera Selatan - Jambi yang segera memasuki tahap uji coba.