Pemprov Sumsel Dukung Pramuka Menjadi Garda Terdepan Dalam Membangun Bangsa

Selasa 20-08-2024,08:23 WIB
Reporter : Apriansyah
Editor : Apriansyah

BACA JUGA:Siap-siap PPN Naik jadi 12 Persen di 2025, Begini Penjelasan Sri Mulyani

BACA JUGA:Pertamina Gelar SMEXPO 2024 di Palembang, Ajak UMKM Tingkatkan Daya Saing

“Semoga Allah Subhanahu wa ta'ala, meridhoi upaya dan pengabdian kita semuanya. Selamat Hari Pramuka ke-63, Satu Pramuka untuk Satu Indonesia. Jayalah Pramuka, dan Jayalah Indonesiaku,” tandasnya.

Sementara Kepala Kwartir Daerah Provinsi Sumsel Drs. H. Riza Fahlevi, M.M dalam laporannya mengatakan,  upacara bendera memperingati Hari Pramuka telah dilaksanakan di setiap Kwarcab se-Sumatera Selatan. 

Untuk Pelaksanaan Tingkat Provinsi, melibatkan  2.000 orang peserta terdiri dari Pramuka Siaga, Penggalang, Pramuka Penegak dan Pandega serta Pembina.

“Saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan atas perkenan Bapak Gubernur untuk menjadi Pembina Upacara pada acara peringatan Hari Pramuka ke 63 Tahun 2024 ini, dan memberikan fasilitas untuk penyelenggaraan Peringatan Hari Pramuka Tahun 2024 di Griya Agung yang kita banggakan ini,” katanya 

BACA JUGA:TERKENAL BUCIN! 5 Zodiak Ini Susah Didekati, Kamu Termasuk?

BACA JUGA:Tegas! Indonesia dan Turkiye Nyatakan Dukungan pada Palestina

Pada tahun ini pula, Lanjut Riza mengungkapkan, Kwartir Nasional Gerakan Pramuka dan Kwarda Sumatera Selatan memberikan penghargaan kepada Anggota Pramuka dan Orang yang berjasa bagi kepentingan Gerakan Pramuka. 

“Kami mohon perkenan Bapak Gubernur untuk menerima penghargaan Gerakan Pramuka dan berkenan menyematkan lencana Melati, Darma Bakti, Karya Bakti dan Pancawarsa tersebut kepada perwakilan penerima,” pungkasnya.

Upacara ini dihadiri langsung oleh Wakil Kepala Kwartir Nasional Bidang Bela Negara, Mental dan Spiritual Mayjen TNI (Purn) Toto Siswanto,S.Ip., M.M, Forkopimda atau yang mewakili, Sekretaris Daerah Provinsi Sumsel Edward Candra, serta Bupati/ Walikota yang berkesempatan hadir.

Kategori :