PT Freeport Indonesia Buka Internship Program 2024 untuk Mahasiswa Aktif, Begini Syarat dan Benefitnya

Selasa 03-09-2024,16:34 WIB
Reporter : Agus Pongki
Editor : Agus Pongki

Perusahaan akan menyediakan sarana untuk menerapkan hal-hal yang mahasiswa/i pelajari di dalam lingkungan kerja yang aktif, beragam, dan bergerak cepat melalui Program Magang.

BACA JUGA:PT Dutapalma Nusantara (Darmex Plantations) Buka Lowongan Kerja Lulusan SMA/SMK, Ini Deskripsi dan Syaratnya

BACA JUGA:PT Jasa Raharja Buka Lowongan Kerja Bidang Operasional, Ini Persyaratan Umumnya

Program Magang dilaksanakan berdasarkan kebutuhan bisnis Perusahaan dengan jangka waktu pelaksanaan program maksimum 3 (tiga) bulan.

Penerimaan peserta dilakukan secara berkala dua (2) kali dalam setahun pada bulan April dan September.

Pengumuman kebutuhan peserta dan pengajuan lamaran dari mahasiswa/i dilakukan melalui website Perusahaan.

Peserta dipilih berdasarkan kinerja akademik dan penilaian standar yang ditetapkan oleh perusahaan dengan mempertimbangkan inklusi dan keberagaman.

BACA JUGA:PT Astra Otoparts Tbk Buka Lowongan Kerja Baru untuk 8 Posisi Jabatan Menarik, Ini Syarat dan Kualifikasinya

BACA JUGA:Sering Putus Cinta! Inilah Daftar Zodiak yang Sering Gagal dalam Hubungan, Ada Zodiakmu?

Kriteria:

  • Mahasiswa aktif program D4/S1/S2
  • Usia minimum 18 tahun
  • Minimal Indeks Prestasi Kumulatif (IPK): 2.8 dari skala 4.0.
  • Sehat Jasmani dan rohani

Dokumen Persyaratan:

  • Surat pengantar dari Perguruan Tinggi yang menyatakan kebutuhan mahasiswa untuk memperoleh pengalaman kerja praktek dan/atau menyusun tugas akhir
  • Dokumen identitas pribadi; salinan Kartu Tanda Penduduk/KTP, salinan Kartu Keluarga, pas foto, dan CV
  • Salinan transkrip nilai
  • Sertifikat Akreditasi Jurusan dari BAN PT (Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi)

Benefit:

  • Uang saku
  • Tiket pesawat (pulang-pergi), akomodasi, makan 3x sehari, fasilitas Kesehatan bagi siswa penempatan dilokasi kerja Papua
  • Sertifikat penyelesaian program

Lamar di sini: https://ptfi.co.id/id/program-magang

Kategori :