PALPRES.COM - Penerimaan karyawan Pertambangan dibuka oleh PT Pamapersada Nusantara (PAMA), kali ini tersedia untuk fresh graduate, begini cara lamarnya
PT Pamapersada Nusantara (PAMA), anak perusahaan dari PT United Tractors Tbk dan bagian dari Astra Group, adalah perusahaan kontraktor pertambangan terbesar di Indonesia.
Berdiri sejak 1974, PAMA telah berkembang pesat dan memiliki pengalaman luas dalam berbagai proyek pertambangan, konstruksi, dan infrastruktur.
Perusahaan tambang terkemuka ini, kembali membuka lowongan kerja terbaru melalui program Fresh Graduate Development Program (FGDP) bagi talenta muda berbakat.
Bagi seorang lulusan baru dengan semangat untuk berkarier di dunia pertambangan, inilah kesempatan emas yang patut Anda pertimbangkan!
Posisi yang Dibuka:
FGDP – Human Capital Officer
Berperan dalam kegiatan manajemen sumber daya manusia seperti rekrutmen, pengembangan organisasi, pengelolaan budaya perusahaan, serta pengelolaan kinerja karyawan.
Jurusan: Teknik Industri, Manajemen SDM, Psikologi
FGDP – Payroll Officer
Bertugas mengelola data penggajian dan tunjangan karyawan, memastikan keakuratan dan kelengkapan data transaksi penggajian.