JAKARTA, PALPRES.COM – HK dapat 2 kontrak anyar bernilai Rp 815 Miliar.
Kontrak baru yang didapatkan PT Hutama Karya (HK) tersebut, berlokasi di Jawa Tengah (Jateng) dan Bali.
Demikian terungkap dalam Website Hutama Karya.
Kontrak anyar pertama yakni proyek Wulan River Improvement Paket 2.
BACA JUGA:Paulo Fonseca Harus Kalahkan Jay Idzes Jika ingin Bertahan di Milan
BACA JUGA:MULTIFUNGSI! Pantas Bendungan di Jawa Barat Ini Habiskan Dana Rp2,03 Triliun
Pekerjaan dengan nilai kontrak mencapai Rp 297 miliar ini, telah dilakukan penandatanganan kontrak di Kantor Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pemali Juana, Kota Semarang, Senin 26 Agustus 2024 lalu.
Penandatanganan dilakukan Executive Vice President (EVP) Divisi Sipil Umum sekaligus kuasa Kerja Sama Operasi (KSO), Rizky Agung Saputra, dengan PPK Sungai dan Pantai II, BBWS Pemali Juana, Fuad Kurniawan, ST., MT.
Dijelaskan Adjib Al Hakim, proyek Wulan River Improvement Paket 2 bertujuan mengurangi risiko banjir di daerah Kudus, Pati, Demak dan Jepara.
Dalam proyek itu, menurut Adjib, pihaknya akan melakukan perbaikan aliran Sungai Wulan dan pembangunan infrastruktur pendukung.
BACA JUGA:Fakta Baru! Laki-laki dan Konsumen Sudah Menikah Lebih Doyan Belanja Pakai Paylater
BACA JUGA:Strategi Tingkatkan Pembangunan Infrastruktur, Dinas PUPR Muba Luncurkan Inovasi Ini
Lalu melakukan peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pengelolaan air yang lebih baik.
Meminimalisir risiko kerugian akibat banjir, dan sejumlah pekerjaan lainnya.
Termasuk melakukan pemulihan habitat alami dan keanekaragaman hayati di sepanjang Sungai Wulan.