Kominfo Tunjuk Indosat dan Mastercard, Latih 1 Juta Talenta Keamanan Siber di Indonesia

Jumat 13-09-2024,21:22 WIB
Reporter : Ella Sulistiana
Editor : Ella Sulistiana

Kejahatan siber diproyeksikan akan merugikan dunia sekitar US$13,8 triliun pada tahun 2028. 

Selain meningkatnya kerentanan, survei global terbaru mengungkapkan bahwa 72 persen serangan siber di Asia disebabkan oleh kekurangan spesialis terampil di bidang ini. 

Oleh karena itu, pengembangan kapasitas dan pembinaan talenta keamanan siber adalah kunci untuk memastikan ketahanan siber dan ekonomi digital yang aman. 

BACA JUGA:Ini Deretan Film dan Serial Terbaru untuk Temani Libur Akhir Pekan yang Tayang di Disney+ Hotstar

BACA JUGA:'Lahan Emas' Petani! Inilah 6 Komoditas Pertanian Terbaik di Jawa Timur

Mastercard senang dapat berkontribusi pada inisiatif penting ini bersama Indosat dan Kementerian Komunikasi dan Informatika. 

Kolaborasi ini akan membekali talenta Indonesia dengan keterampilan, pengetahuan, dan keahlian penting yang diperlukan.

Khususnya untuk menghadapi ancaman di masa depan dan memperkuat kepercayaan dalam ekonomi digital, sehingga menjaga masa depan digital Indonesia.

 

 

Kategori :