PLN Icon Plus Berkolaborasi Dengan BSRE Implementasikan Keamanan Digital

Selasa 24-09-2024,15:17 WIB
Reporter : Agus Pongki
Editor : Agus Pongki

PALPRES.COM - PLN Icon Plus terus berkomitmen dalam mendukung transformasi digital melalui berbagai inisiatif, salah satunya adalah kolaborasi bersama Balai Sertifikasi Elektronik (BSRE) yang berada di bawah Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).

Penandatanganan Kerjasama (PKS) dilaksanakan di Kantor PLN Icon Plus Gandul, Jawa Barat pada tanggal 20 September 2024.

Kolaborasi ini merupakan komitmen nyata PLN Icon Plus dalam mengimplementasikan teknologi yang mendukung keamanan dan integritas dokumen digital.

Sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh BSRE memiliki fungsi untuk memastikan orisinalitas dokumen elektronik, terutama di lingkup PLN Icon Plus. 

BACA JUGA:3 Paslon Pilkada Sudah Mendapat Nomor Urut, Begini Tanggapan Mereka

BACA JUGA:karena Cuti Kampanye, Elen Setiadi kukuhkan Beberapa Pjs Bupati Kabupaten Sumsel, Siapa Saja?

Penggunaan tanda tangan digital menjadi salah satu fokus dalam kolaborasi ini, di mana PLN Icon Plus akan mengadopsi teknologi ini dalam sistem manajemen arsip elektronik (AMS).

Sistem ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi proses bisnis dan memastikan bahwa setiap dokumen yang dihasilkan memiliki validitas hukum. 

Implementasi tanda tangan digital dan sertifikat elektronik diyakini akan meningkatkan efisiensi di berbagai aspek operasional perusahaan.

Dengan berkurangnya penggunaan dokumen fisik, proses penandatanganan dan pengesahan dokumen akan berlangsung lebih cepat dan hemat energi.

BACA JUGA:Siap Kembangkan Panas Bumi di Indonesia, Elnusa dan PGE Berkolaborasi

BACA JUGA:Usulan Sudah Diterima DPR RI, Inilah 2 Calon Kabupaten Baru di Provinsi Riau

Ini adalah bagian dari upaya PLN Icon Plus untuk terus berinovasi dalam memberikan layanan yang lebih baik kepada pelanggan dan mitra.

Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi, mengatakan, “Kolaborasi antara PLN Icon Plus dan Balai Sertifikasi Elektronik (BSRE) merupakan langkah strategis dalam memperkuat keamanan dan efisiensi operasional melalui teknologi digital.

Kami percaya bahwa implementasi sertifikat elektronik dan tanda tangan digital akan memberikan jaminan keaslian dokumen yang vital bagi operasional perusahaan.

Kategori :