Muchendi Sosok Peduli Generasi Muda, Siap Dorong Kebangkitan Prestasi e-Sport di OKI

Sabtu 16-11-2024,20:36 WIB
Reporter : Mujianto
Editor : Mujianto

KAYUAGUNG, PALPRES.COM - H Muchendi Mahzareki adalah sosok yang peduli terhadap generasi muda.

Tak heran, calon bupati OKI nomor urut 2 tersebut mengungkapkan komitmennya untuk mendorong kebangkitan olahraga e-Sport di Bumi Bende Seguguk.

Menurutnya, e-Sport bukan hanya hiburan, tapi juga menjadi olahraga yang menghasilkan cuan.

"Kita ingin olahraga e-Sport di OKI ini bangkit, bukan hanya olahraga yang ditekuni setiap hari saja seperti sepakbola, voli dan lainnya.

BACA JUGA:Berikut 20 Manfaat Batu Akik Kantong Semar, Nomor 11 Mengandung Energi Multi Fungsi

BACA JUGA:Pesona Keindahan Tanaman Hias Calathea, yuk SImak 6 Manfaatnya

Karena kini zaman digital jadi e-Sport harus menjadi kebanggan kita.

e-Sport sudah masuk menjadi Cabor nasional dan internasional," kata Muhcendi saat membuka kejuaraan e-Sport tingkat Kabupaten OKI di Dinesty Land Kayugung, Sabtu 16 November 2024.

Kejuaraan e-Sport yang digagas Gerakan Pemuda MURI (Muchendi - Supriyanto) ini memang harus dikembangkan.

Sebab, bagi pemain yang berprestasi harus didorong Pemkab OKI untuk tampil di level provinsi, nasional bahkan internasional.

BACA JUGA:Keunggulan Lenovo Ideapad Gaming 3 yang Cocok Buat Kamu Sinting

BACA JUGA:HUT Golkar Ke-60, DPD II Golkar OKI Rapatkan Barisan Menangkan Muchendi - Supriyanto

Hobi anak muda bermain E-Sport jangan hanya dijadikan hobi biasa, tapi juga hobi yang menghasilkan uang. 

"Pemkab OKI ke depan harus mendorong Cabor e-Sport ini sebagai olahraga yang membanggakan.

Kita ingin Kabupaten OKI punya kebanggaan di bidang olahraga, baik e-Sport dan olahraga lainnya.

Kategori :