Kasus Narkoba di Muba Alami Penurunan di Tahun 2024, Segini Jumlah Kasusnya?

Rabu 01-01-2025,06:11 WIB
Reporter : Firdaus
Editor : Firdaus

SEKAYU, PALPRES. COM- Satres Narkoba Polres Muba mencatat adanya penurunan kasus narkoba pada tahun 2024 dibandingkan tahun 2023.

Dimana tercatat tahun 2023 ada 131 kasus dan tahun 2024 turun menjadi 100 kasus. 

Meskipun turun untuk barang bukti mengalami peningkatan drastis hingga 300 persen. 

Demikian disampaikan Kapolres Muba AKBP Listiyono Dwi Nugroho pada press rilis akhir tahun 2024 di aula Mapolres Muba. 

BACA JUGA:Rugikan Negara Hingga Rp 7,9 Miliar, Dugaan Kasus Korupsi di BUMD Kini Ditangani Tipikor Polres Muba

BACA JUGA:Tindak Pidana di Muba Naik 22 Persen Sepanjang Tahun 2024, Ini Beberapa Kasus yang Menonjol?

Dia menjelaskan, pada tahun 2024 ini memang terlihat angka kasus Narkoba mengalami penurunan. 

Untuk Jumlah Tindak Pidana (JTP) ada 131 kasus pada tahun 2023 dan penyelesaiannya itu sebanyak 111 kasus. 

Sementara tahun ini, ada 100 kasus Jumlah Tindak Pidana (JTP) dan berhasil dilakukan Penyelesaian Tindak Pidana (PTP) sebanyak 84 kasus. 

"Trend memang alami penurunan dibanding 2023 lalu, " tegasnya.

BACA JUGA:Usai Pimpin Apel, Waka Polres Muba Langsung Pantau Pemeriksaan Senpi Anggota

BACA JUGA:4 Poin Fokus Utama Polres Muba Dalam Operasi Lilin 2024

Dijelaskan Listiyono, meski jumlah kasus mengalami penurunan dibanding tahun lalu. Namun untuk jumlah barang bukti justru mengalami kenaikan.

"Tahun 2023 kita berhasil menangkap sebanyak 16 orang bandar, 114 orang pengedar dan 43 pemakai. 

Serta berhasil menyita 619,91 gram sabu dan 473 butir pil ekstasi. 

Kategori :