Untuk menemukan kode promo, kamu bisa mengetahuinya di website, aplikasi, atau akun media sosial DANA.
Cara Lain Dapat Saldo DANA Gratis
Selain itu, ada cara lain yang bisa kamu ikuti untuk mendapatkan saldo DANA gratis, yakni:
1. Mengundang Teman
Undang teman atau kerabat menggunakan kode referral untuk bergabung ke aplikasi DANA.
Jika teman atau kerabat bergabung menggunakan kode yang dibagikan, maka bonus akan diberikan untuk kamu.
2. Manfaatkan Program Khusus
Biasanya DANA memberikan program atau event khusus di hari-hari tertentu.
Untuk bisa mengetahuinya, ikut media sosial resmi DANA agar tidak ketinggalan informasi.
3. Aktif dalam Transaksi
Jika kamu sering melakukan transaksi di aplikasi DANA, jangan heran jika banyak kesempatan untuk mendapatkan berbagai promo atau saldo DANA gratis.
4. Aktif di Media Sosial
Ikuti berbagai media sosial resmi DANA, seperti Instagram hingga X untuk mendapatkan informasi terkait program-program khusus yang memberikan penawaran saldo gratis.
5. Gabung Grup Komunitas DANA
Gabung ke grup atau forum online yang membahas tentang DANA.
Dengan kamu bergabung ke grup komunitas di online, kamu bisa berbagi dan mendapatkan informasi mengenai saldo DANA setiap harinya.