CEPU, PALPRES.COM – Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Gas Bumi (PPSDM Migas) menyelenggarakan acara Partnership Gathering PPSDM Migas 2026 pada Kamis, 8 Januari 2026, bertempat di Kantor PPSDM Migas, Cepu, Jawa Tengah.
Acara ini menjadi momentum krusial untuk mempererat kolaborasi antara pemerintah, industri, dan akademisi dalam mencetak SDM unggul di sektor hulu dan hilir migas.
Acara dibuka oleh Kepala PPSDM Migas, Waskito Tunggul Nusanto, dan dihadiri jajaran petinggi sektor energi nasional, termasuk Kepala BPSDM ESDM, Kepala SKK Migas, serta Kepala BPH Migas.
Apresiasi dan Komitmen Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin
BACA JUGA:Terima Pengurus PCNU Muba, Wabup: NU Berperan Strategis Jaga Keutuhan Bangsa
BACA JUGA:Muba Go International: 7 Putra Daerah Berangkat Magang ke Jepang
Hadir secara langsung, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kadisnakertrans) Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Herryandi Sinulingga, AP.
Dalam kesempatan itu, Herryandi Sinulingga menyampaikan apresiasi mendalam atas dukungan pusat terhadap pengembangan kompetensi Generasi Muda Muba.
"Kami mengucapkan terima kasih, karena tahun ini sebanyak 15 Generasi Muda Muba telah dinyatakan lulus seleksi dan akan segera dididik di PPSDM Cepu melalui dukungan anggaran APBN,” ujar Sinulingga.
Siluningga berharap di tahun-tahun mendatang kuota terus bertambah, sehingga melengkapi program kerja sama yang juga pihaknya gagas melalui anggaran APBD Muba.
BACA JUGA:Disnakertrans Muba Catat 478 Pencaker di Triwulan IV 2025, Pelayanan Kartu AK.1 Dinilai Prima
BACA JUGA:Bupati Muba Utus Pejabat Antar Langsung Donasi Kemanusiaan ke Aceh Tamiang
Sinulingga juga menekankan pentingnya langkah pasca-pelatihan.
"Kami sangat berharap adanya kolaborasi konkret antara Kementerian ESDM, Kementerian Ketenagakerjaan, SKK Migas, dan PPSDM srta Perushaan Migas yang beroperasi di Muba dan di Indonesia, untuk memfasilitasi program pemagangan kerja,” ungkapnya.
Pengalaman kerja, diakui Sinulingga, seringkali menjadi kendala bagi lulusan baru, termasuk yang telah lulus dari PPSDM dan mendapat sertifikasi nasional.
“Sehingga program magang kerja adalah solusi nyata agar putra daerah Muba dan putra daerah lainnya yang telah dididik bekerja sama dengan PPSDM betul-betul siap kerja dan berdaya saing tinggi kedepannya " tegasnya.