Gadai Emas di Pegadaian Naik 8,18 Persen selama Ramadan dan Jelang Lebaran
Gadai Emas di Pegadaian Naik 8,18 Persen selama Ramadan dan Jelang Lebaran--Dok Pegadaian
Hal itu berlaku bagi masyarakat yang akan pergi mudik lebaran sehingga dengan alasan keamanan lebih memilih Pegadaian untuk menitip kendaraan.
Pegadaian juga mencatat selama ramadan ini untuk produk mikro juga mengalami pertumbuhan signifikan.
BACA JUGA:Pertumbuhan Ekonomi Sumsel Sepanjang 2023 Alami Perlambatan, Namun Lebih Baik dari Nasional
BACA JUGA:BURUAN, Beli Mobil di Toyota Auto2000 Bisa Menangkan Paket Liburan ke Eropa hingga Motor
Seperti permintaan modal dari sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) khususnya sektor kuliner.
“Dilihat dari data sejak dua bulan terakhir ini tercatat terjadi lonjakan permintaan modal kerja khususnya dari sektor UMKM,” ujar Dwi Hadi Atmaka, Pemimpin Wilayah PT Pegadaian Kanwil III Sumbagsel.
Permintaan yang cukup signifikan ini terjadi lantaran para pelaku UMKM membutuhkan dana tambahan, seiring meningkatnya permintaan konsumen selama ramadan dan Idul Fitri.
Bahkan permintaan modal kerja ini diprediksi masih akan terus bertambah sampai mendekati hari raya Idul Fitri.
BACA JUGA:BURUAN SERBU, PIM Gelar Great Sale selama 2 Hari dan Midnight Sale, Cek Tanggalnya di Sini
BACA JUGA:16 Golongan Penerima Gaji ke-13 Tahun 2024, Cair Bulan Juni
Karena biasanya permintaan konsumen akan terus meningkat sehingga perlu dana tambahan.
Dan sebagai solusi, Pegadaian menjadi pilihan bagi masyarakat yang membutuhkan modal kerja.
Apalagi Pegadaian memberikan kemudahan akses yang bisa membantu para pelaku UMKM untuk membantu bisnis.
“Tentunya sudah menjadi komitmen kami untuk selalu membantu UMKM di Palembang melalui berbagai produk permodalan, yang sesuai dengan kebutuhan,” jelasnya.
BACA JUGA:Promo Akhir Bulan, 5 HP Xiaomi Series Turun Harga jadi 2 Jutaan
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
