Nilai Pasarnya Rp9,56 Milyar, Bek Klub Belanda Ini Jadi Buruan Timnas Indonesia
Bersama Emil Audero dan Joey Pelupessy, Dean James diproyeksikan bisa memperkuat Timnas Indonesia pada kualifikasi Piala Dunia 2026-IG@dean11james-
YouTuber Yussa Nugraha, dalam Channel YouTube OBRIN (Obrolan Ringan) beberapa waktu lalu menjelaskan bahwa di musim ini Dean James bermain bersama Go Ahead Eagles dalam 15 pertandingan di Eredivisie, mencatatkan 1 gol serta 2 asis, dan hampir selalu bermain full.

Dean James yang memiliki tinggi badan 177 cm ini bisa menjadi pelapis Calvin Verdonk usianya udah beranjak ke senior.-IG@dean11james-
BACA JUGA:Bukan Kaleng-kaleng! Pemain Ajax Amsterdam Ini Buka Pintu untuk Timnas Indonesia
BACA JUGA:Bikin Timnas Makin Tajam, Penyerang PSV Eindhoven Ini Dilirik PSSI?
Selain itu, klub tempat Dean James bermain posisinya di tren positif, menang dalam setiap pertandingan dan peforma yang stabil.
Nilai plus bagi Timnas Indonesia, yakni Dean James masih berusia muda, yakni kelahiran Leiden, Belanda, 30 April 2000.
Opsi Pelapis Calvin Verdonk
Sehingga, Dean James yang memiliki tinggi badan 177 cm ini bisa menjadi pelapis Calvin Verdonk usianya udah beranjak ke senior.
BACA JUGA:Beli HP AI Trendy Reno13 F 5G, Dapatkan Phone Case dan Wallet Edisi Timnas Indonesia!
BACA JUGA:Striker Brasil Ini Berminat Gabung Timnas Indonesia, Tapi Sayangnya…
Menurut Transfermarkt, Dean James memulai karirnya di sepakbola dengan bergabung bersama sejumlah tim muda.
Mulai dari RKSV DoCoS Leiden (2004-2008), AFC Ajax (2008-2014), dan FC Volendam (2014-2019).
Di FV Volendam kelompok umur, Dean James memperkuat Volendam Youth, Volendam U17, Volendam U19, hingga Volendam U21.
Pada 1 Juli 2020, Dean James ditransfer ke FC Volendam (senior).
BACA JUGA:WOW! Ternyata Thom Haye ‘Belajar’ dari Legenda Timnas Italia Ini
BACA JUGA:Garuda Calling! Kiper Diaspora Kelahiran Jerman Ini Merapat ke Timnas U17
Dapat Perpanjangan Kontrak
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
