Lukman Sardi Ungkap Alasan Serial Angel Perlu Ditonton Orang Tua

Lukman Sardi Ungkap Alasan Serial Angel Perlu Ditonton Orang Tua

PALPRES COM Serial Angel secara resmi dirilis dan dapat ditonton melalui platform streaming Vision sejak Jumat 3 6 Serial dengan 7 episode tersebut mengangkat tema tentang dunia e sport from zero to hero Head of Content Original Production Vision Pictures Lukman Sardi mengungkap alasan kenapa serial Angel yang menjadikan dunia e sport sebagai titik tolak cerita perlu ditonton para orang tua Serial garapan sutradara Hadrah Daeng Ratu itu dapat memberikan wawasan kepada para orang tua yang belum paham tentang seluk beluk dunia e sport serta gambarannya ke depan Mungkin ada orang tua melihat anaknya mau jadi atlet e sport itu apa sih Menjanjikan tidak Nah di sini menggambarkan secara cukup gamblang kata Lukman Sardi dalam jumpa pers di bilangan Fatmawati Jakarta Selatan Serial Angel juga memuat sejumlah pesan positif Tentang pentingnya kerja keras dan bersemangat dalam mengejar mimpi Serial itu menceritakan perjuangan yang cukup heroik dari seseorang untuk dapat menggenggam kesuksesan Olga Lydia yang ikut bermain dalam serial Angel mengaku mendapat wawasan baru tentang dunia e sport yang masih terbilang baru Saat Olga Lydia masih muda dulu e sport belum dikenal sebagai sebuah profesi yang menjanjikan Seru banget terlibat project ini Persiapan dari awal benar benar matang sehingga ketika syutingnya tidak ada kesulitan khusus Aku juga dekat sama pemain lain yang muda muda Mereka asik tutur Olga Lydia sambil tersenyum Hal serupa juga diungkapkan Brigitta Cynthia yang berperan sebagai Monic Dia mengaku nyaman berada dalam project tersebut karena diberi kebebasan untuk bereksplorasi Dikasih kebebasan untuk bereksplorasi kita dikasih ruang yang aman dan nyaman Angel walaupun baru tapi sudah menggigit aktingnya kata Brigitta Cynthia yang akrab disapa Gigi Sementara itu Anastasia Angelica yang berperan sebagai Angel mengungkapkan kisah hidupnya yang diangkat dalam serial Angel Salah satu momen syuting berkesan dan cenderung emosional dirasakannya ketika melakukan adegan menjadi SPG Pekerjaan itu dulu pernah dilakukannya sebelum akhirnya mencapai kesuksesan seperti sekarang Waktu syuting jadi SPG aku benar benar nawarin ke orang Itu langsung flashback ke momen momen saat aku jadi SPG tutur Anastasia Angelica Serial Angel diadaptasi dari kisah nyata kehidupan Anastasia Angelica Serial itu mengangkat perjuangan Angel seorang gadis yang penuh semangat dalam menelusuri lika liku kehidupan demi mendapatkan apa yang dia inginkan Serial Angel menceritakan tentang perjalanan Angel dengan segala perjuangannya Dari awalnya dia bukan siapa siapa hingga akhirnya dipercaya menjadi seorang brand ambassador EVOS Esports salah satu organisasi e sports profesional terbesar di Asia Tenggara Serial Angel memiliki total 7 episode dan dirilis setiap minggu sekali pukul 16 00 WIB Episode 1 dan 2 dapat ditonton secara gratis Sementara episode episode berikutnya hanya bisa ditonton dengan berlangganan Serial itu diperkuat sejumlah pemain Di antaranya Anastasia Angelica Brigitta Cynthia Olga Lydia Verdi Solaiman Dixie Wang Alief Joerg dan sejumlah pemain lain Abdul Rahman JawaPos com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: