Dapat Penghargaan, RFB Makin Tunjukkan Kinerja Positif

Dapat Penghargaan, RFB Makin Tunjukkan Kinerja Positif

PALPRES COM PT Rifan Financindo Berjangka RFB kembali menorehkan prestasi RFB menerima penghargaan sebagai Posisi Pertama kategori Pialang Bilateral Teraktif Tahun 2021 dari Jakarta Futures Exchange Selain itu juga menyabet penghargaan sebagai pialang berjangka untuk kategori pemenuhan kewajiban keuangan atas kepatuhan pemenuhan margin tahun 2021 Dengan diraihnya penghargaan sebagai pialang teraktif artinya semakin banyak nasabah yang bertransaksi di RFB Saat ini total nasabah RFB di 10 kantor cabang yang aktif mencapai 10 000 nasabah Sementara itu nasabah juga tidak perlu khawatir akan keamanan dan kenyamanan transaksi di RFB karena terbukti dengan penghargaan untuk kategori pemenuhan kewajiban keuangan atas kepatuhan pemenuhan margin tahun 2021 artinya RFB memiliki permodalan yang kuat untuk mendukung transaksi semua nasabahnya Serta memiliki tata kelola perusahaan yang baik dari sisi keuangan Pimpinan Cabang PT Rifan Financindo Berjangka Palembang Eko Budhi Prasetyo mengatakan bahwa pelayanan terbaik adalah nomor satu Pelayanan baik akan memberikan rasa nyaman aman dan percaya ke nasabah Prinsip itu pula yang membawa RFB semakin di depan tuturnya RFB Palembang khususnya selalu berpedoman bahwa kunci kesuksesan adalah mengetahui kebutuhan nasabah dan memenuhinya melebihi ekspektasi yang diharapkan Sudah 4 tahun kami memegang prestasi sebagai pialang teraktif nomor 1 di Jakarta Futures Exchange dan berkomitmen akan terus mempertahankannya dengan peningkatan kualitas layanan yang lebih baik tandas Eko LA

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: