Citraland
Honda

Kapolres OI Minta Masyarakat Laporkan Jika Ada Praktik Judi Sabung Ayam

Kapolres OI Minta Masyarakat Laporkan Jika Ada Praktik Judi Sabung Ayam

PALPRES COM Sabung ayam yang disusupi perjudian cukup marak di Kabupaten Ogan Ilir Buktinya pihak Polda pernah menggerebek judi sabung ayam di Pamulutan dan Polres OI di Indralaya Utara Ini tentunya menjadi pekerjaan rumah bagi Polres Ogan Ilir Menurut Kapolres hal ini perlu dukungan masyarakat untuk menangani permasalahan ini Pastinya kami akan menindaklanjuti apabila ada informasi terkait adanya praktik perjudian sabung ayam tegas Kapolres Ogan Ilir AKBP Yusantiyo Sandhy Kamis 15 05 2022 Kapolres Yusantiyo juga mengimbau kepada masyarakat supaya melaporkan ke Polres Ogan Ilir apabila ditemukan praktik perjudian sabung ayam di wilayah mereka masing masing Masalah perjudian sabung ayam ini sudah menjadi atensi dari Kapolda Sumsel Irjen Pol Toni Harmanto ungkap Kapolres Tak lupa pihaknya juga mengingatkan kepada masyarakat supaya tidak turut serta dalam kegiatan sabung ayam judi ini Karena sesuai hukum itu sudah tidak sesuai katanya Sebagaimana diketahui beberapa waktu lalu pihaknya melakukan razia di tempat praktik perjudian sabung ayam di wilayah Indralaya Utara Hanya saja polisi tidak menemukan para pelaku perjudian sabung ayam Mereka hanya menemukan ada beberapa warga yang sedang berkumpul di lokasi tersebut Ada lima orang yang kami amankan namun tidak kami tahan Mereka ini sedang kami dalami mengenai unsur dan pasal apa yang akan kami kenakan tukasnya VIV

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: