Ridho Yahya Beri Pembekalan Mahasiswa UIN Raden Fatah
PALEMBANG, PALPRES.COM - Walikota Prabumulih, Ir Ridho Yahya, Selasa (5/7/2022) memberikan pembekalan kepada 1.800 mahasiswa tingkat akhir Universitas Islam (UIN) Negeri Raden Fatah, Palembang.
Bertempat di Aula Islamic Center, komplek UIN Raden Fatah, Walikota Prabumulih berharap semua mahasiswa yang menjalankan kuliah kerja nyata (KKN), dapat beradaptasi serta mengimplementasikan ajaran Islam di Kota Prabumulih.
Ada harapan besar dinanti orang nomor satu di lingkungan Pemerintahan Kota Prabumulih, dari mahasiswa untuk warganya.
“Karena ini merupakan mahasiswa UIN, Islam Negeri, jadi harapan kita karena mereka lebih mengerti Islam, jangan sampai UIN ini merusak agama kita Islam,” ujar Ridho, usai memberikan pembekalan.
BACA JUGA:Pemkot Prabumulih Usulkan 762 Tenaga Medis Jadi PPPK
Para mahasiswa, menurut RIdho, akan menjadi pelopor untuk syiar agama Islam.
“Baik dalam KKN, omongnya dan perbuatan selama mereka melaksanakan tugas KKN di Prabumulih,’’ ungkapnya.
Karena itu, lanjutnya, Pemkot Prabumulih membekali dari awal bahwa pemerintahan jika berpedoman kepada Al Quran, mudah-mudahan akan aman dan selamat.
“Ini dapat dibuktikan, ketika pemerintah berpedoman pada Alquran, maka akan selamat semuanya,” ujar Ridho.
BACA JUGA:Kader PKS Puji Ridho Yahya Soal Program Keislaman
Ini dia gambarkan, jangan sampai mahasiswa bisa membaca alquran, bisa ngaji dan sholat, tetapi mereka sama sekali tidak melaksanakan isi yang terkandung dalam Alquran.
“Jadi buat mahasiswa yang tahu akan kandungan Alquran, jika berbuat melanggar Alquran maka dosa yang akan ditanggung double,’’ tegasnya.
Makanya dalam hal ini tugas berat dari mahasiswa, karena UIN Raden Fatah, merupakan salah satu lembaga yang memberikan pendidikan bidang agama.
“Tugas mahasiswa juga ketika dimasyarakat untuk dapat meneruskan pendidikan beragama dimasayarakat,” imbuhnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: palpres.com