Honda

Toleransi Beragama di Winong Pati Mendapat Apresiasi dari Warga Amerika

Toleransi Beragama di Winong Pati Mendapat Apresiasi dari Warga Amerika

PATI, PALPRES.COM – Gereja GKMI Winong yang terletak di Jalan Kolonel Sunandar, RT 14 / RW 03 Desa Winong, Kecamatan PATI adalah salah satu Gereja di Kabupaten PATI yang memiliki keunikan tersendiri yaitu keberadaan gedung Gereja ini yang berhadap-hadapan dengan masjid Al-Muqorrobin. 

Bahkan kini kedua tempat ibadah ini disatukan oleh kanopi yang telah dibangun di antaranya.

Keunikan ini sering menjadi daya tarik tersendiri bagi banyak orang dan hal ini kembali terbukti ketika pada 1-4 Juli 2022 kemarin GKMI Winong mendapatkan kunjungan tamu dari Ameriksa Serikat yakni Mr dan Mrs Kauffman.

Dalam kesempatan tersebut Pendeta GKMI Winong Didik Hartono MTh memperkenalkan Mr dan Mrs Kauffman sebagai tamu dari gereja yang berasal dari USA, beberapa hari ini mereka mengadakan sarasehan dan kunjungan ke beberapa tempat untuk melihat potensi wilayah serta keberagaman di Indonesia. 

BACA JUGA:Doa Lintas Agama dari Polri untuk Indonesia yang Lebih Baik

Mr Kauffman di USA sebelumnya juga merupakan pendeta dan juga tokoh masyarakat di wilayahnya.

“Selamat datang Mr dan Mrs Kauffman di Desa Winong, beginilah kondisi toleransi yang sangat tinggi di Desa Winong, Masjid Al Muqorobin dan Gereja GKMI Winong yang saling berhadapan serta masyarakatnya yang sangat memegang tinggi toleransi,” ungkap Didik.

Dalam kunjungan ini, selain sarasehan di halaman masjid dan gereja GKMI Winong juga memperkenalkan berbagai potensi yang dimiliki oleh Kabupaten Pati, di antaranya adalah dengan mengajak kedua tamu tersebut belajar membatik di daerah Bakaran Juwana, mengunjungi pengrajin kuningan Juwana serta menikmati keindahan alam Jolong disertai minum kopi asli Jolong di wilayah Kecamatan Gembong. 

BACA JUGA:Beginilah Cermin Kerukunan Umat Beragama di Pati

Selain itu, para tamu juga diajak mengunjungi Genuk Kemiri (sebagai cikal bakal pusat pemerintahan Kabupaten Pati) dan Pendopo Kabupaten Pati yang menjadi pusat perintahan saat ini.

Puncak acara dari kunjungan tersebut adalah diadakannya sarasehan pada Ahad, 3 Juli 2022 malam hari bertempat di teras (jalan kampung) gereja GKMI Winong dan masjid Al-Muqorrobin yang sudah dipasang kanopi. 

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Takmir Masjid Santrimo beserta anggota, Kepala Desa Winong Wicaksono Bowo Leksono, Ketua RW III Novy, Para Ketua RT se RW III, Babinsa Serma Soleh dan Bhabinkamtibmas Aipda Eka Pratama serta diramaikan dengan musik rebana dari pemuda Musholla Al-Amin pimpinan Sapta Rachmanuddin.

Melalu penerjemah Mr dan Mrs Kauffman mengatakan dengan sarasehan ini dapat melihat dan merasakan secara langsung toleransi serta kehangatan relasi antara umat yang berbeda agama di Desa Winong. 

Hal ini oleh mereka dipandang sebagai suatu hal yang sangat baik dan akan disampaikan kepada komunitasnya di USA. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: kodim pati