Honda

Warga Pagaralam Belum Tahu Harga Pertamax Turun

Warga Pagaralam Belum Tahu Harga Pertamax Turun

Antrean BBM di SPBU Kota Pagaralam, beberapa waktu lalu.-Eko Wahyudi-Palpres.com

PAGARALAM, PALPRES.COM – Di awal Oktober 2022 ini, ternyata banyak warga yang tidak tahu bahwa Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis pertamax mengalami penurunan harga. 

Bahkan beberapa warga yang ditanya mengaku belum sempat mengecek penyesuaian harga ini ke SPBU terdekat.

“Wah, kurang tahu juga kalau harga BBM jenis pertamax dan beberapa jenis lain disesuaikan harganya,” ujar Ilham, seorang pengendara sepeda motor.

Ia mengaku belum mengisi BBM karena baru sehari sebelumnya mengisi penuh tangki kendaraannya.

Imron, pengendara ojek, juga mengaku belum mengetahui ada penyesuaian harga BBM jenis pertamax. 

Ia sempat mengisi BBM di eceran saat pagi hari, tetapi harga masih seperti biasa, belum mengalami kenaikan.

“Kalau saya biasa di eceran beli pertalite masih seperti biasa. Saya beli harga pas Rp20 ribuan dapat seliter lebih. Kalau pertamax, kurang tahu saya,” ujar dia.

Sedangkan Dedi, pengendara motor lainnya mengatakan, ia sempat membaca berita di media daring bahwa ada penyesuaian harga BBM.

“Tetapi, sepertinya masih untuk wilayah DKI dan sekitarnya,” ujar dia setengah tidak yakin.  

Penyesuaian harga kembali dilakukan PT Pertamina untuk bahan bakar minyak nonsubsidi yang berlaku mulai hari ini.

Harga BBM nonsubsidi akan terus disesuaikan mengikuti tren harga rata-rata publikasi minyak, yakni Mean of Platts Singapore (MOPS) atau Argus.

Produk gasoline (bensin), yakni Pertamax Series mengalami penyesuaian harga. Produk gasoil (diesel) Dexlite dan Perta Dex mengalami kenaikan harga.

Selanjutnya, Pertamax Turbo (RON 98) harganya disesuaikan menjadi Rp14.950 dan Pertamax (RON 92) menjadi Rp13.900. Sebelumnya pada 3 September, Pertamax berada di angka Rp14.500 per liter.

Sedangkan Dexlite (CN 51) menjadi Rp17.800 dan Perta Dex (CN 53) menjadi Rp18.100 per liter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: