Honda

Lantai Gudang Penyimpanan Dipasang Keramik

Lantai Gudang Penyimpanan Dipasang Keramik

Personel TMMD sedang memasang keramik pada bangunan gudang penyimpanan barang Masjid Nurul Iman.-Bernat Albar-Palpres.com

LAHAT, PALPRES.COM- Agar lebih indah dan sedap dipandang mata, lantai bangunan Gudang Penyimpanan barang pada Masjid Nurul Iman, Desa Pagarbatu, Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten LAHAT dipasang keramik oleh Personel Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 115, Komando Distrik Militer (Kodim) 0405/LAHAT.

"Betul, setelah kusen pintu dan dinding gudang penyimpanan telah tertutup rapat, maka, selanjutnya pemasangan keramik pada lantai, agar lebih terlihat indah, bersih dan jauh dari kesan kotor," terang Koordinator Pekerja Masjid, Peltu Maman Suryaman, Senin 3 Oktober 2022.

Peltu Maman Suryaman menerangkan, tidak hanya bagian lantai saja, pada dinding pun akan dipasang juga, akan tetapi, tidak sampai penuh. Hal tersebut tidak terlihat indah dan bagus jadinya.

"Kita akan buat lebih mantap, terkesan megah dan representatif, karena di Masjid Nurul Iman memang tidak memiliki gudang, sehingga barang-barang disimpan pada sudut-sudut tertentu saja, makanya akan kami rapikan lagi dan beribadah tambah khusyuk," harapnya.

BACA JUGA:Dandim 0405/Lahat Tinjau Lokasi Pembangunan Jembatan Penyeberangan

BACA JUGA:Atap Masjid Nurul Iman Semakin Menghijau

Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Pagarbatu, Yuniardi mengemukakan, dirinya mewakili seluruh masyarakat desa, begitu bangga dan senang sekali, akhirnya bangunan masjid ini direhab oleh TNI AD terutama Kodim 0405/Lahat.

"Kalau pengurus masjid paling-paling mengecat bangunan, dan menganti beberapa bagian saja. Tapi ini, dari mulai atap, tempat wudhu, dan kini memiliki gudang dan pelataran berkumpul bagi masyarakat dan anak-anak untuk menggaji," harapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com