Honda

Dua Alat Berat Bantu Tingkatkan Ketahanan Pangan

Dua Alat Berat Bantu Tingkatkan Ketahanan Pangan

Dua alat berat saling bekerjasama secara tim di titik akses jalan, Kamis 27 Oktober 2022.-Bernat Albar-Palpres.com

LAHAT, PALPRES.COM- Dua alat berat grader dan Wales Stump, saling bekerjasama dititik akses jalan sepanjang 2,6 kilometer (KM), dalam upaya peningkatan pelayanan ketahanan pangan masyarakat Desa Pagarbatu, Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat, dalam program TMMD ke 115, Komando Distrik Militer (Kodim) 0405/Lahat.

"Dimana, Grader bertugas melakukan skrap tanah, sedangkan Wales Stump memadatkannya, sehingga warga yang melintas menuju ke kebun berjalan lancar," jelas Komandan Kelompok (Danpok) Akses Jalan, Serma Fauzi, Kamis 27 Oktober 2022.

Serma Fauzi menerangkan, setelah itu barulah dilaksanakan pengerasan jalan, supaya ketika hujan turun tidak mengakibatkan akses jadi becek dan berlumpur.

"Semuanya mesti dilakukan secara hati-hati dan penuh tanggung jawab, agar masyarakat yang memanen hasil bumi dapat menjualnya ke pasar," paparnya.

BACA JUGA:Atap Multiroof Fasum MCK Dipasang Secara Bertahap

Dirinya menambahkan, sehingga pendapatan keluarga meningkat dan dengan solusi terbaik, untuk kesejahteraan serta kemajuan desa.

"Oleh sebab itu, sepanjang infrastruktur penunjang penduduk desa, harus menjadi prioritas utama bagi kami, demi keberlangsungan kehidupan sehari-hari," tegas Serma Fauzi. 

Berita Terkait, Alat berat Grader yang dioperasikan kini telah menjalankan tugasnya, dengan melakukan skrap material bebatuan yang diperuntukkan untuk pengerasan akses jalan sepanjang 2,6 kilometer (KM) dengan lebar 8 meter.

"Setelah permukaan tanah dipadatkan dengan Wales Stump, dan truk pengangkut bebatuan menghamparkan, barulah grader bergerak," ungkap Komandan Kelompok (Danpok) Akses Jalan, Serma Fauzi, Kamis 27 Oktober 2022.

Serma Fauzi menerangkan, pengerjaan pengerasan jalan ini, terus dikebut supaya selesai tepat pada waktunya, dan juga nantinya bakal ada tim pengawasan dan evaluasi (Wasev), untuk mengecek seluruh pembangunan infrastruktur yang ada.

"Oleh karena itulah, personel TMMD ke 115, Komando Distrik Militer (Kodim) 0405/Lahat, warga dan operator alat berat sudah dari pagi beroperasi," jelasnya.

BACA JUGA:Personel TMMD dan Warga Kebut Kerjakan Plat duiker Titik Dua

Dirinya menambahkan, bahwasanya dalam meratakan material bebatuan tersebut, terpenting seluruh permukaan tanah tertutup rapi, dan siap digunakan masyarakat Desa Pagarbatu, Kecamatan Pulau Pinang beraktifitas.

"Dari titik nol, alat berat terus bergerak dan beroperasi ada yang memadatkan tanah maupun bebatuan pengerasan, sehingga nantinya menjadi urat nadi perekonomian masyarakat," harap Serma Fauzi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com