Citraland
Honda

Wabup Buka Pergelaran Seni Budaya OKUT di TMII

Wabup Buka Pergelaran Seni Budaya OKUT di TMII

Wabup OKUT HM Adi Nugraha Purna Yudha, SH saat membuka Pergelaran Seni Budaya Sumatera Selatan dari OKUT di Anjungan Sumatera Selatan, TMII, Jakarta, Sabtu, 29 Oktober 2022.-Foto: Istimewa-

JAKARTA, PALPRES.COM – Wakil Bupati (Wabup) Ogan Komering Ulu Timur (OKUT) HM Adi Nugraha Purna Yudha, SH membuka Pergelaran Seni Budaya Sumatera Selatan dari OKUT di Anjungan Sumatera Selatan, TMII, Jakarta, Sabtu, 29 Oktober 2022.

Di dalam pergelaran ini juga dihadiri TGUPP Bidang Kebudayaan Provinsi Sumatera Selatan,  DR.  H.  Agus Sutikno, S. E.,  M.M.

Serta Kabid Pengembangan Pemasaran Dinas Kebudayaan dan Provinsi Sumatera Selatan,  Murry Alfiansyah,  S. Stp.

Pergelaran Seni dan Budaya Sumsel dari OKU Timur sendiri berlangsung meriah.

BACA JUGA:Seni Daerah Sumsel Dekatkan Warga Jabodetabek

Beberapa seni tarian seperti Tari Sambut Sebiduk Sehaluan terlihat apik dibawakan oleh para penari.

Tarian ini dibawakan untuk menyambut tamu penting yang nantinya para tamu tersebut akan diberikan sekapur sirih sebagai simbol rasa hormat dan ucapan selamat datang.

Selain itu, pertunjukan tari-tarian tradisional yang mencerminkan  Kab. Ogan Komering Ulu Timur (OKUT) pun terus dipersembahkan kepada para tamu undangan.

Adapun tari yang dibawakan adalah Tari Panen, Tari Tigol, Tari Kipas, Tari Bersuka Ria, Tari Payung, Tari Indang Sebiduk Sehaluan dan Tari Sada Sabai.

BACA JUGA:Lahat Sajikan Sastra Lisan Guritan dan Betadut, Begini Keseruan Pergelaran Seni Budaya Sumsel di TMII

Tak ketinggalan, lagu-lagu daerah pun turut serta dilantunkan oleh tim kesenian guna menarik perhatian para penonton yang datang.

Lagu-lagu tersebut antara lain Lagu Sekapur Sirih, Lagu Bumi OKU Timur, Lagu Mulang Do Kyai, Lagu Dang Lupo Ko Komering, Lagu Way Komering, Lagu Diunggak Ijan dan Lagu Umbai Akas.

Para tamu yang datang tidak hanya disuguhkan dengan keindahan tari-tarian tradisional dan dendangan lagu daerah.

Namun dapat pula mengunjungi stand souvenir yang menjual berbagai cinderamata khas dari Kab. Ogan Komering Ulu Timur (OKUT).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: