Citraland
Honda

Kasubdit Waster Ditpamobvit Hadiri Terima PLTGU Palembang

Kasubdit Waster Ditpamobvit Hadiri Terima PLTGU Palembang

Kasubdit Waster AKBP Edy Nugroho, menghadiri kegiatan serah terima PLTGU Palembang Timur 1 X 150 MW.-Foto: Istimewa-

BANYUASIN, PALPRES.COM - Dirpamobvit Polda Sumsel, Kombes Pol Mirzal Alwi diwakili Kasubdit Waster AKBP Edy Nugroho, menghadiri kegiatan serah terima PLTGU Palembang Timur 1 X 150 MW.

Dari  PT Asrigita Prasarana ke PT Sumber Gas Sakti Prima (SSP) di PLTGU Borang,  Jalan Krio Rozali, Merah Mata, Kecamatan Banyuasin I, Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumsel.

Kegiatan itu berupa serah terima pengelolaan PLTGU Palembang Timur 1 X 150 MW.

Terlihat hadir Sekjen Ketenagalistrikan Kemeterian ESDM, Ida Nuryatin, Commissioner PT SSP, Yasin, Sekda Prov Sumsel, Ir. S.A. Supriono.

BACA JUGA:7 Kategori Tenaga Honorer yang Akan Dihapus pada 2023

Kemudian President Commissioner PT SSP, Dewi Kam, Presiden Direktur Asrigita Prasarana, Chang Chong, staf ahli Pangdam II SWJ, Kol inf Jefson Marisono, DR. Purnomo Yusgiantoro dan Arcandra.

Kegiatan tersebut merupakan komitmen dari pihak PT. Asrigita  Prasarana yang sudah 17 Tahun beroperasi sejak 2004.

Dalam mendukung energy yang ramah lingkungan dengan menggunakan sumber gas sebagai energi penggerak PLTGU yang dipasok Pertamina Hulu Rokan.

Momentum saat ini diserahkan pengelolaan kepada PT Sumber Gas Sakti Prima (SSP)  sesuai dengan kesepakatan perjanjian konsesi selama 17 Tahun.

BACA JUGA: Gaji PPPK Sudah Dipisah, Tak Ada Alasan Lagi Pemda Tak Ajukan Formasi PPPK untuk Honorer

PLTGU merupakan transisi energi menuju net zero emisison, energy baru terbarukan yang berupaya meninggalkan energy fosil menjadi energi hijau go green, ramah lingkungan.

"Ketenaga listrikan bagian dari penyangga energi dan perekonomian perlu kita jaga dan amankan sebagai bagian obvitnas, dan  Keamanan investasi di Sumsel sebagai lumbung energi," pungkasnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: