Resep Spaghetti Saus Lada Hitam Dijamin Ketagihan
Resep Spaghetti Saus Lada Hitam-IG-Mynameiskhairul-
PALEMBANG, PALPRES.COM - Pasta Spageti adalah salah satu makanan yang banyak diminati kalangan remaja. Makanan ini bujan hanya terkenal di Indonesia tetapi diberbagai negarapun Spageti banyak dicari dan diminati.
Membuat makanan enak dan nikmat itu bisa dilakukan sendiri, salah satunya resep masakan yang satu ini. Selain mudah dibuat, bahannya pun sangat banyak untuk didapatkan.
Makanan yang berasal dari Italia ini bisa disajikan dengan porsi besar untuk dinikmati bersama anggota keluarga.
Pasta spaghetti adalah menu yang enak dan mengenyangkan. Apalagi cara memasak pasta yang biasanya tidak ribet membuat menu ini menjadi salah satu menu andalan siapa saja.
Selain saus bolognese, teman-teman juga bisa mencoba spgahetti dengan saus lada hitam. Selain rasanya enak dan unik, menu ini mengenyangkan dan tidak terlalu merogoh kocek.
Nah tak perlu ke resto membelinya, teman-teman bisa membuatnya sendiri, yuk kita coba resep kali ini :
Bahan:
250 gr spaghetti
3 buah sosis, potong-potong
1 sdt minyak zaitun/minyak goreng
1/2 buah bawang bombay, iris
2 siung bawang putih, cincang halus
1 buah tomat merah, buang bijinya, cincang
1 bungkus saus spaghetti delmonte (boleh ganti pakai saus tomat)
2 sdm saus sambal (opsional)
Lada hitam bubuk sesuai selera
Garam, gula pasir (sesuai selera)
Parsley/italian herbs
Air
Cara membuatnya:
1. Rebus spaghetti dalam air mendidih, masukkan minyak dan garam
2. Panaskan minyak, masukkan bawang bombay, tumis hingga bawang bombay layu
4. Masukkan sosis dan tomat cincang, aduk rata
3. Masukkan saus spaghetti/saus tomat, saus pedas. Aduk
4. Masukkan lada hitam bubuk, parsley/italian herbs. Aduk
5. Masukkan sedikit air rebusan pasta agar saus kekentalannya pas dan creamy (dikira-kira yaa).
6. Masak saus sampai meletup-letup. Jika dirasa saus kurang kental bisa tambahkan sedikit larutan maizena. Siap dihidangkan dengan pasta
Catatan :
- Penambahan minyak saat merebus pasta agar pasta tidak menggumpal, penambahan garam agar pasta ada rasanya/tidak tawar
- Tomat cincang membuat rasa saus jadi lebih segar, bisa di skip
- Saus spaghetti instan bisa diganti saus tomat. Tapi saus tomat cenderung lebih asam, jadi sesuaikan penambahan air, garam, dan gula pasir
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: