Citraland
Honda

Nataru Menghitung Hari, Simak Paparan Langkah Kesiapan Satgas Pangan Polda Sumsel

Nataru Menghitung Hari, Simak Paparan Langkah Kesiapan Satgas Pangan Polda Sumsel

Kasubdit 1 Tipid Indagsi Ditreskrimsus Polda Sumsel AKBP Hadi Saefudin (duduk, paling kanan) berfoto bersama pemateri dan peserta Rakor Hari Besar Keagamaan Nasional Jelang Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. -muhammad iqbal-polda sumsel

Rakor yang dibuka oleh Kepala Dinas (Kadis) Perdagangan Provinsi Sumatera Selatan, Dr H Ahmad Rizali MA yang juga selaku pembicara ini juga menghadirkan Bank Indonesia Perwakilan Sumatera Selatan yang diwakili Indra Kuspriadi.  

Turut dihadiri pula para Kadis Perdagangan dari 17 kabupaten/kota di Sumatera Selatan dan perwakilan distributor pangan yang ada di Sumatera Selatan.

BACA JUGA: Simak, Ini Alasan Kamu Tidak Dapat Bantuan PKH dari Kemensos

BACA JUGA:Astaga! 4 Daerah di Provinsi Sumsel Minim Penduduk Perempuan, Nomor 2 Gak Nyangka

Terpisah, Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (Bid TIK) Polda Sumsel sebagai pelayan bidang teknologi informasi dan komunikasi, menyelenggarakan rapat video conference yang dipimpin langsung Kapolda Sumsel rencana pembahasan persiapan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

Rapat melalui video conference ini diikuti juga Wakapolda, para Pejabat Utama Mapolda dan para Kapolres Jajaran serta pejabat utama Polres jajaran.

Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo mengecek sejauh mana persiapan yang dilakukan oleh jajaran untuk menghadapi perayaan Natal dan Tahun Baru, sehingga masyarakat dapat melaksanakan kegiatan tersebut dengan aman, tertib dan tentram.

“Dalam kegiatan rapat tersebut saya juga mengingatkan dan menekankan kepada para Kapolres/tabes, agar dakam pelaksanaanya nanti, para personil wajib mengutamakan keselamatan,” ujar Irjen Pol Rachmad kepada wartawan, Sabtu 10 Desember 2022.

Sementara itu, Kabid TIK Polda Sumsel Kombes Pol Rio Nababan SIK MH mengatakan, sebagai bentuk kesiapan menghadapi Nataru, Bid TIK siap mendukung penuh alat Komunikasi dan Teknologi.

"Kita mendukung penuh pelaksanaan Operasi Lilin Musi Tahun 2022 dalam bentuk pelayanan penyediaan jaringan internet di setiap Pos Pam Natal dan tahun baru, sehingga Bapak Kapolda dan para PJU dapat mengendalikan secara langsung para personil yang ada di lapangan," pungkas dia.

Kombes Pol Rio Nababan menuturkan, bahwa jaringan Internet dan CCTV di setiap titik Pos PAM Nataru nanti akan langsung terhubung ke Command Center Polda Sumsel, sehingga langsung bisa terpantau seluruh aktivitas di sana. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com