Honda

5 Ide Dekorasi Natal, Bikin Rumah Lebih Cantik dan Meriah

5 Ide Dekorasi Natal, Bikin Rumah Lebih Cantik dan Meriah

ide dekorasi rumah saat natal-Pixabay-

PALEMBANG, PALPRES.COM – Momen istimewa yang satu ini memang sangat identik dengan konsep berbagi kasih sayang yang bisa dilakukan lewat banyak hal. 

Mulai dari kumpul bersama dengan keluarga hingga berbagi kado Natal.

Nah untuk membuat suasana semakin hangat kamu bisa melakukan kegiatan seperti mendekorasi rumah Bersama.

Tidak lengkap rasanya jika menyambut suasana Natal tanpa menambahkan dekorasi khas Natal di rumah. 

BACA JUGA:Mengintip 3 Tradisi Natal Keluarga Kerajaan yang Unik dan Beragam

Dekorasi tak hanya membuat rumah tampak cantik, tapi juga semakin menghidupkan suasana serta membuat orang-orang yang berada di ruangan tampak nyaman.  

Nah ini dia beberapa ide mendekorasi rumah yang bisa kamu coba.

 

1. Dekorasi tembok dengan lampu Natal

Mendekorasi tembok dengan lampu Natal juga bisa membuat rumah kamu terasa lebih berwarna dan indah karena adanya kelap-kelip yang menghiasi ruangan. 

Dekorasi lampu Natal dengan lampu LED bisa memberikan suasana yang hangat saat kamu dan keluarga atau teman tersayang sedang berkumpul merayakan hari Natal. 

BACA JUGA:12 Rekomendasi Film Natal Terbaik, Cocok untuk Ditonton Bersama Keluarga

2. Hiasi pohon Natal dengan hal unik 

Pohon Natal merupakan ornamen klasik dan banyak digunakan hingga sekarang. 

Pohon Natal kerap menjadi pusat perhatian di ruangan, ditambah dipenuhi berbagai hiasan atau ornamen Natal

Untuk membuat suasana berbeda, Anda bisa menghiasi pohon Natal dengan ornamen yang aneh dan unik. 

Hiasi pohon Natal dengan pernak-pernik kayu, hiasan buatan tangan Anda, atau memajang foto keluarga.

BACA JUGA:Yuk! Mengenang Bioskop Legendaris yang Pernah Ada di Kota Palembang

3. Karangan bunga  

Christmas wreath atau karangan bunga biasanya berbentuk rangkaian bunga yang disusun berbentuk lingkaran. 

Biasanya kamu bisa menemukan Christmas wreath di dinding atau pintu rumah. 

Bentuk karangan bunga khas Natal ini juga khas dari mulai tanaman sampai dengan desain bercorak meriah

BACA JUGA:Nostalgia Bioskop yang Pertama Ada di Palembang, Sudah Ada Sejak Tahun 1910

4. Gunakan lampu warna-warni  

Natal juga identik dengan lampu-lampu berkilauan dan warna-warni yang dipasang di sejumlah jalanan kota atau pusat perbelanjaan.

Anda bisa menggunakan lampu warna-warni ini di sekitar rumah untuk menciptakan suasana meriah serta menyenangkan di mana pun. 

Jika tinggal di iklim yang lebih dingin, perapian juga dapat digunakan sebagai retasan dekorasi Natal yang mudah. 

Selain itu, ini adalah kesempatan bagus untuk menyatukan semua orang di satu lokasi. 

BACA JUGA:Festival Bollywood Punti Kayu Akan Segera Digelar, Catat Tanggalnya!

5. Stoking Natal

Natal memang tidak pernah jauh dari bingkisan kado dan acara tukar hadiah antar anggota keluarga. 

Sejarahnya, Santa Claus akan turun ke setiap rumah dan memenuhi stoking natal dengan hadiah-hadiah yang dibawanya. 

Tradisi ini pun memunculkan dekorasi stoking natal dalam berbagai kreasi yang imut, cantik, dan menggemaskan.

Stoking natal biasa digantung secara strategis di dalam rumah berdekatan dengan pohon natal. 

Kamu bebas boleh menggantung dekorasi natal ini di daerah tangga, di dinding, atau kabinet.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: