Honda

Timses Wabup Empat Lawang Mulai Gerilya di Kabupaten Lahat, Ada Apa?

Timses Wabup Empat Lawang Mulai Gerilya di Kabupaten Lahat, Ada Apa?

MEMANAS : Peta perpolitikan kini mulai memanas, tidak hanya incumbent maju untuk dua periode, calon lain pun telah menghidupkan mesin salah satunya YM-Istimewa-

LAHAT, PALPRES.COM - Meski pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Lahat masih setahun lagi, namun atmosfir mulai memanas.

Pasalnya, masyarakat berebut Kalender yang dibagikan salah satu tim sukses (Timses) Wakil Bupati Empat Lawang, Yulius Maulana yang digadang-gadang akan meramaikan Pilkada Bupat Lahat pada tahun 2024 mendatang.

"Ini tujuannya agar masyarakat lebih kenal lagi dengan Yulius Maulana sebagai figur politisi muda yang layak memimpin Kabupaten Lahat dengan Visi Misi perjuangkan masyarakat,”ujar Ketua Sahabat YM, Muhammad Gazali.

Gazali menyampaikan, masyarakat yang bergabung dalam Sahabat YM punya loyalitas dan komitmen yang tinggi, sehingga melakukan apa saja untuk memenangkan Yulius Maulana termasuk iuran dalam pembuatan kalender.

BACA JUGA: Pj Bupati Muba H Apriyadi Serukan Jaga Stabilitas Jelang Pemilu dan Pilkada Serentak 2024

“Pembagian ribuan kalender ini merupakan hasil sumbangan suka rela para relawan. Jadi ini bukti bahwa kami siap berjuang untuk kemenangan Yulius Maulana,” jelasnya.

Dirinya menyampaikan, ribuan kalender itu dibagikan ke masyarakat langsung dengan door to door. Karena, cara itu sangat ampuh untuk mendekati masyarakat.

“Kita turun langsung ke masyarakat membagikan kalender karena kita mau dekat tanpa jarak dengan masyarakat. Silaturahim itu sangat penting,” sebut  Gazali.

Lebih lanjut, Gazali menyebutkan, gerakan perubahan untuk Kabupaten Lahat makin tampak dan sudah dimulai karena masyarakat semakin banyak yang bergabung dengan Sahabat YM.

BACA JUGA:Launching Pilkada Serentak, Panca Minta ASN Jaga Netralitas

“Ada gejolak kekecewaan dari masyarakat atas kondisi saat ini, bahwa Kabupaten Lahat sedang tidak baik- baik saja disebabkan kemiskinan yang tinggi. 

Masyarakat berbondong-bondong menjadi bagian dari sahabat YM untuk perubahan Lahat yang lebih baik,” beber dia.

Melalui pembagian kalender tersebut, masih kata dia, selamat tahun baru 2023 dan berharap semua resolusi masyarakat tercapai.

“Mewakili rekan-rekan Sahabat YM, saya mengucapkan selamat tahun baru kepada seluruh masyarakat Lahat dan harapan kita semua di 2023 semoga tercapai,” tandas Gazali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: