RDPS
Honda

Terkait Pelaku Curas di Ogan Ilir, Kabid Humas Polda Sumsel Bilang Begini

Terkait Pelaku Curas di Ogan Ilir, Kabid Humas Polda Sumsel Bilang Begini

Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol Supriadi.-Wawan Palpres.com-

BACA JUGA: Resedivis Kasus Narkoba dan Curas Resahkan Warga Ditindak Tegas

Selain pelaku turut diamankan barang bukti dari dikontrakan tersangka di perumahan Takeda Muara Penimbung, Kecamatan Indra laya, Kabupaten OI. Satu Unit Toyota Inova Reborn Nopol BG 1021 UD, dua buah Pasang plat dengan Nopol BG 1237 RA dan Nopol BG 1586 RU.

Satu buah terpal warna biru, lima ekor kambing dengan rincian satu kambing di TKP wilayah Hukum Polsek Abung Timur, dua Kambing Wilayah Hukum Polsek Abung Tengah dan dua Kambing Wilayah Hukum Polsek Abung Semuli.

Kemudian satu buah senpi rakitan jenis Revolver warna silver dengan empat butir amunisi, dua buah foklam lampu Avanza, satu buah tali tambang warna hijau, dua buah ambal warna hitam.

Lalu tim melakukan pengembangan dan berhasil mengamankan penadah berikut barang bukti di rumahnya di Kelurahan Pemulutan, Kabupaten OI, selanjutnya tim melakukan pengembangan pelaku kedua dan setelah dilakukan penggerbekan pelaku sudah kabur tidak berada dirumahnya.

BACA JUGA: Pelaku Curas di Indralaya Ini Tak Berkutik “Diterkam” Macan Putih

Lantas tim melakukan pengembangan alat yang dibuang tersangka di Simpang propau, Lampung Utara, pada saat tersangka akan diturunkan tiba-tiba pelaku loncat dan langsung melakukan penembakan kearah anggota menggunakan senjata rakitan jenis Revolver warna silver yang disimpan pelaku didalam sarung jok mobil yang digunakan pelaku untuk melakukan pencurian.

Lalu tim langsung dapat melumpuhkan pelaku dengan melakukan tindakan tegas terukur, lalu pelaku langsung dibawa ke rumah sakit umum Rycudu Kotabumi.

"Untuk tersangka sendiri setelah mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit, kita mendapatkan kabar kalau pelaku dinyatakan meninggal saat ini berada dirumah sakit dan akan di proses lebih lanjut," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: