Citraland
Honda

Disney+ Hotstar Rilis Trailer dan Poster dari Serial Thriller Mata-Mata, Marvel Studios’ ‘Secret Invasion’

Disney+ Hotstar Rilis Trailer dan Poster dari Serial Thriller Mata-Mata, Marvel Studios’ ‘Secret Invasion’

Disney+ Hotstar Rilis Trailer Dan Poster Marvel Studios Secret Invasion-YouTube Marvel Entertainment-

JAKARTA, PALPRES.COM – Disney+ Hotstar akhirnya resmi merilis trailer terbaru dari serial thriller mata-mata, Marvel Studios’ “Secret Invasion”, pada saat penayangan Sunday Night Baseball yang disiarkan di ESPN. 

Marvel Studios resmi merilis trailer kedua dari serial Secret Invasion, pada Senin 3 April 2023 kemarin.

Sebelumnya, studio film Amerika Serikat ini juga telah merilis trailer pertamanya pada event D23 Expo 2022 tanggal 11 September 2022 lalu.

Serial mata-mata terbaru ini akan tayang perdana secara eksklusif di Disney+ Hotstar pada 21 Juni 2023 mendatang.

Poster dan foto still dari serial live-action original ini juga sudah tersedia.

BACA JUGA:Suga BTS Siap Sapa Penggemar Lewat 'Suga: Road to D-Day'

Dalam serial terbaru Marvel Studios’ “Secret Invasion” yang berlatar waktu di MCU era saat ini, Nick Fury mengetahui adanya sebuah invasi rahasia oleh sekelompok Skrull yang dapat berubah bentuk. 

Fury bergabung dengan rekan-rekannya seperti Everett Ross, Maria Hill, dan juga Skrull Talos, yang telah hidup di Bumi. Bersama-sama, mereka harus berlomba dengan waktu untuk menggagalkan invasi Skrull dan menyelamatkan umat manusia.

Marvel Studios’ “Secret Invasion” dibintangi oleh Samuel L. Jackson, Ben Mendelsohn, Cobie Smulders, Martin Freeman, Kingsley Ben-Adir, Charlayne Woodard, Killian Scott, Samuel Adewunmi, Dermot Mulroney, Christopher McDonald, Katie Finneran, juga Emilia Clarke, Olivia Colman, dan Don Cheadle. 

Ali Selim berperan sebagai sutradara sekaligus produser eksekutif bersama produser eksekutif lainnya yaitu Kevin Feige, Jonathan Schwartz, Louis D’Esposito, Victoria Alonso, Brad Winderbaum, Samuel L. Jackson, Ali Selim, Kyle Bradstreet, dan Brian Tucker.

BACA JUGA:Jangan Lewatkan Keseruan Film Aksi Laga Indonesia 'Sri Asih' Tayang Eksklusif di Disney+ Hotstar

Kyle Bradstreet juga merupakan head writer, dan Jennifer L. Booth, Allana Williams, dan Brant Englestein berperan sebagai co-executive producer. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: