Hukum Menyebut Nama Orang yang Dicintai di Malam Lailatul Qadar, Ini Kata Ustadz Adi Hidayat
Hukum Menyebut Nama Orang yang Dicintai di Malam Lailatul Qadar, Ini Kata Ustadz Adi Hidayat--kolase palpres.com
BACA JUGA:Utang Segunung Sirna! Kata Ustadz Adi Hidayat Bacalah Doa Singkat Ini, Rezeki Mengalir Setiap Hari
"Ya Allah, Ya Tuhanku, engkaulah yang mencukupi aku kepada (sebut nama calon pasangan), cenderungkanlah hatinya padaku, dan paksakanlah hatinya untukku serta kasihanilah ia untukku dan cintakanlah aku padanya hingga ia datang padaku dengan sopan serta menaruh belas kasih tanpa menunda-nunda. Dan sibukkanlah ia dengan mencintaiku. Sesungguhnya Engkau Maha kuasa atas tiap-tiap sesuatu."
Tanamkan dalam hati dengan niat apabila menikah itu ditujukan sebagai ibadah, Insya Allah doa yang kita panjatkan bisa didengar oleh Allah dan berpotensi akan terkabul.
Untuk itulah sebagai manusia kita hanya bisa berikhtiar saja, termasuk dalam memanjatkan doa di malam Lailatul Qadar meski pun semuanya kembali kepada kehendak Allah SWT.
Doa di Malam Lailatul Qadar: Allahumma innaka afuwwun karimun tuhibbul 'afwa fa'fu 'anni ('anna jika dibaca berjamaah) yang artinya "Ya Allah, sungguh Engkau maha pemaaf yang pemurah. Engkau juga menyukai maaf. Oleh karena itu, maafkanlah aku (maafkanlah kami)".
BACA JUGA:Kata Ustadz Adi Hidayat, Bacalah Doa Ini Saat Sujud, Segala Hajatmu Akan Dikabulkan Allah SWT
Semoga kita semua bisa bertemu dengan malam Lailatul Qadar, apa yang kita panjatkan dapat dikabulkan oleh Allah SWT, dan semua yang kita lakukan dapat di ampuni oleh Allah serta kita semia bisa bertemu kembali dengan bulan Ramadan berikutnya. Aamiin Ya Rabbal Alamin.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: