Citraland
Honda

5 Destinasi Wisata di Musi Banyuasin Ini Jadi Tempat Favorit Saat Libur Lebaran, Apa Saja?

5 Destinasi Wisata di Musi Banyuasin Ini Jadi Tempat Favorit Saat Libur Lebaran, Apa Saja?

Salah satu wisata andalan Kabupaten Musi Banyuasin adalah Masjid Raya Abdul Kadim yang juga dikenal dengan nama ‘Masjid Kursi Patah’-Foto: Sri Devi-palpres.com

BACA JUGA:Yuk ke Destinasi Wisata Gua Ngapalin Muratara, Ada Wahana Baru Loh!

Destinasi ini memang sangat cocok untuk tempat bersantai dengan menikmati keheningan. Kamu juga bisa menikmati danau dengan mengarunginya menggunakan rakit atau perahu serta berfoto dengan spot-spot terbaik di Danau Ulak Lia.

Mungkin kamu juga bisa membawa joran untuk mencoba sensasi tarikan ikan tawar yang cukup besar-besar yang hidup di Danau Ulak Lia.

4. Taman Air Serasan Sekate

Taman Air Serasan Sekate merupakan tempat wisata di Sekayu yang memiliki destinasi wisata yang instagrammable yang patut untuk dikunjungi saat berada di Kabupaten Musi Banyuasin.

BACA JUGA:7 Destinasi Wisata Air Terjun Terpopuler di Lahat, Ada Bidadari Hingga Maung

Disana para pengunjung bisa berjalan di atas air dengan melintasi jembatan serta bisa swafoto dengan spot-spot yang instagrammable.

Destinasi wisata andalan kota Sekayu tersebut mengusung konsep taman terbuka hijau yang membuat pengunjung betah berkunjung ke taman ini.

Terlebih dengan adanya fasilitas seperti bangku taman dan juga jogging track dapat membuat para pengunjung ingin berlama-lama di taman ini.

Taman yang di juluki anak- anak muda Sekayu sky park ini, berlokasi tepat di depan di kediaman dinas Bupati Muba. Oleh sebab itulah, tempat ini menjadi salah satu referensi kalian saat berkunjung ke Kota Sekayu. Selain murah, tempatnya juga instagramable terlebih banyak spot foto yang bisa diabadikan.

BACA JUGA:8 Destinasi Wisata Buatan di Kabupaten Lahat, Nomor 5 Sajikan Panorama Alam dan Juara API 2022

5. Sekayu Waterfront dan Taman Kirab

Sekayu Waterfront dan Taman Kirab merupakan destinasi yang modern dan estetik yang pastinya membuat pengunjung betah berkunjung ke taman ini.

Letak kedua tempat ini bersebelahan, yang dihubungkan oleh jembatan yang melengkung di tengahnya.

Tempat wisata yang sering disebut warga sekitar dengan 'Mandi Bongen' ini terletak memanjang di sisi tebing Sungai Musi. Kata 'bongen' dalam Bahasa Melayu Musi Banyuasin berarti pasir, sehingga mandi bongen berarti bermain pasir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: