Honda

Jembatan Penghubung OKU Timur - OKI Memprihatinkan, Warga Minta Perbaikan Segera

Jembatan Penghubung OKU Timur - OKI Memprihatinkan, Warga Minta Perbaikan Segera

Kondisi jembatan penghubung Kabupaten OKU Timur dengan Kabupaten OKI kondisinya cukup memprihatinkan dan mendesak segera diperbaiki-PALPRES.COM-

MARTAPURA, PALPRES.COM - Kondisi jembatan penghubung antara Kabupaten OKU Timur dengan Ogan Komering Ilir (OKI), kondisinya cukup memprihatinkan.

Warga setempat sudah sangat berharap ada perbaikan jembatan tersebut, sebab sampai saat ini belum ada perbaikan dari pemerintah daerah ataupun provinsi secara permanen.

Jembatan tersebut tepatnya berada di Desa Sumber Sari, Kecamatan Belitang II, Kabupaten OKU Timur yang berbatasan langsung dengan Desa Gading Sari, Kecamatan Mesuji Makmur, Kabupaten OKI.

Namun dalam hal ini, siapa yang memiliki kewenangan untuk melakukan perbaikan, apakah pemerintah Kabupaten OKU Timur atau Ogan Komering Ilir.

BACA JUGA:PERHATIAN! Modal KK, Pemilik e-KTP Bisa Dapat BLT BPNT Sembako Rp400.000, Cair Via ATM

Pantauan di lokasi, lantai jembatan tersebut kondisinya berlubang dan tiang jembatan sudah amblas.

Tentunya hal tersebut sangat membahayakan pengguna pengendara sepeda motor ataupun mobil.

“Kalau pengendara tidak hati-hati bisa terperosok ke Sungai, karena jembatan itu tidak ada pagar,” terang Kaisar (45) warga setempat, Senin 15 Mei 2023.

Masyarakat berharap kepada pemerintah kabupaten ataupun provinsi agar melakukan perbaikan jembatan secepatnya.

BACA JUGA:SIAP-SIAP, 2 Bansos dan 2 Bonus Tambahan Cair Bersamaan Mei 2023 Lewat Kantor Pos

“Sebelumnya juga pernah ada kendaraan roda empat yang terjebak pada lubang diatas jembatan tersebut,” jelasnya.

Jika tidak segera diperbaiki kerusakan jembatan akan semakin parah.

“Karena jembatan hampir setiap hari melintas kendaraan truk pengangkut karet dan sawit,” pungkasnya.

Camat Belitang II, Edi Suyitno mengatakan, memang jembatan tersebut berada di wilayah perbatasan antara Kabupaten OKU Timur dan OKI.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: