Ini Penyebab Bansos BPNT Tahap 3 Mei-Juni Rp400.000 Belum Cair
Ini Penyebab Bansos BPNT Tahap 3 Mei-Juni Rp400.000 Belum Cair -palpres.com-
BACA JUGA:HORE, KPM Kategori Ini Bakal Terima Bansos Rp900.000 Selama 6 Bulan
Hasil temuan BPK tersebut, maka Kemensos membekukan data yang dimaksud dan mengeluarkan dari DTKS.
Pembekuan data merupakan tindak lanjut dari temuan BPK setelah melakukan pemadanan data KPM by name by address data salur bansos sembako BPNT dengan data di sistem Ditjen KHU Kemenkumham.
Sedikitnya ada 10.249 KPM yang terdeteksi mereka tercatat sebagai pengurus atau pejabat di perusahaan tapi realitanya mereka miskin.
Maka atas temuan ini, Mensos membekukan data penerima bansos tersebut dengan demikian para KPM yang telah dibekukan namanya tidak lagi menerima bantuan sosial termasuk bantuan sembako BPNT Mei-Juni sebesar Rp400.000.
BACA JUGA:Bansos Khusus Lansia Cair Rp900.000 Perbulan, Ini Jadwal Penyalurannya
Memang sampai saat ini masih terpantau di Aplikasi SIKS-NG update terbaru tahapan penyaluran berbeda-beda di setiap daerah.
Ada yang statusnya sudah lolos verifikasi rekening dan SPM. Namun ada pula yang statusnya sudah berubah SP2D sehingga sudah ada KPM yang mulai mencairkan bantuan BPNT Mei-Juni di KKS nya.
Kesimpulannya, tidak semua waktu pencairannya sama di setiap daerah di Indonesia. Jangankan beda daerah, dalam satu daerah maupun bertetangga juga tidak selalu sama tanggal pencairannya, mengingat proses pencairan bansos di Kemensos ini dilakukan secara bertahap.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: