Kesal Tidurmu Selalu Diganggu Nyamuk, Ini Cara Ampuh Mengusirnya
Ilustrasi--Pixabay
PALEMBANG, PALPRES.COM - Nyamuk merupakan serangga yang sering kali mengganggu tidur kita di malam hari.
Gigitan nyamuk tidak hanya mengganggu, tetapi juga dapat membawa risiko kesehatan seperti penyakit Malaria, Demam Berdarah, dan Chikungunya.
Oleh sebab itu, sangat penting untuk menjaga kamar tidur kita bebas dari nyamuk agar kualitas tidur kita tidak terganggu.
Berikut adalah beberapa cara mengusir nyamuk di kamar dan meningkatkan kualitas tidur Anda.
BACA JUGA:10 Kampus di Indonesia dengan Lulusan Paling Cepat Dapat Kerja, Nomor 4 Primadona Calon MABA
1. Menutup pintu dan jendela saat senja atau menjelang Maghrib
Nyamuk cenderung lebih aktif pada waktu senja dan malam hari.
Dengan menutup pintu dan jendela, Anda dapat mencegah masuknya nyamuk ke dalam kamar tidur Anda.
Jika kamar tidur tidak memiliki jendela, pastikan ada sirkulasi udara yang cukup agar kamar tidak terlalu panas dan lembab.
BACA JUGA:HARAP DISIMAK! Ini 83 Daerah yang Dapat Bansos Dobel Juli 2023
2. Rajin membersihkan halaman rumah
Nyamuk dapat berkembang biak pada genangan air yang biasanya ada di halaman rumah.
Oleh sebab itu, rajinlah membersihkan halaman.
Pastikan tidak ada tempat yang memungkinkan nyamuk untuk berkembang biak, seperti pot bunga, ember, atau bak mandi yang berisi air.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: