Jangan Dibuang! Ini 12 Manfaat Kulit Jeruk Bagi Kesehatan, Bisa Bikin Tambah Glowing
Manfaat Kulit Jeruk-Freepik-
PALEMBANG, PALPRES.COM – Kamu sudah tahu belum, ternyata kulit jerk juga menyimpan segudang manfaat lho guys.
Kulit jeruk ternyata mengandung nutrisi penting dan sebaiknya dimakan daripada dibuang.
Nutrisi penting ini menjadi manfaat kulit jeruk yang patut diperhatikan.
Manfaat kulit jeruk bagi kesehatan bisa membantu menurunkan kolesterol dan mencegah kanker sekaligus mencegah bau mulut dengan berkumur.
BACA JUGA:10 Manfaat Kulit Jeruk Bagi Kesehatan, Turunkan Berat Badan Hingga Cegah Kanker
Selain vitamin C, kulit jeruk juga mengandung serat dan zat kimia yang hanya ditemukan pada tumbuhan, seperti polifenol.
Satu sendok makan kulit jeruk juga memiliki kandungan serat empat kali lipat lebih banyak dibanding konsumsi buahnya dalam jumlah yang sama.
Mengonsumsi kulit jeruk mungkin terdengar aneh, mengingat tekstur dan rasanya yang tidak biasa.
Namun, kulit jeruk pada dasarnya aman untuk dimakan.
Kulit jeruk juga dapat memberikan manfaat sebagai berikut:
BACA JUGA:Benarkah Kulit Jeruk Bisa Memutihkan Gigi? Cek Fakta Ini Ya
1. Menurunkan kolesterol
Seperti dipublikasikan dalam journal of agricultural and food chemistry, kulit jeruk mengandung zat kimia bernama polymethoxylated flavones.
Zat inilah yang membuat salah satu manfaat kulit jeruk berupa menurunkan kolesterol jahat (LDL) tanpa menimbulkan efek samping seperti obat sintetis penurun kolesterol.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: